Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Ronaldo dari Arab Saudi: Saya Belum Habis, Tunggu Saya Bikin Rekor

By Ade Jayadireja - Rabu, 4 Januari 2023 | 05:45 WIB
Cristiano Ronaldo dalam acara perkenalan di Al Nassr.
YOUTUBE.COM/AL NASSR
Cristiano Ronaldo dalam acara perkenalan di Al Nassr.

BOLASPORT.COM - Dalam sesi perkenalan sebagai pemain baru Al Nassr, Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa dirinya belum habis.

Acara presentasi Cristiano Ronaldo berlangsung di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi, Selasa (3/1/2023) pukul 23.00 WIB.

Sebelum dipamerkan kepada sekitar 30 ribu penonton, kapten timnas Portugal itu menjalani konferensi pers.

Di depan banyak jurnalis lokal, Ronaldo menyangkal opini yang menyebut kariernya mendekati akhir gara-gara bermain di luar Eropa.

Ronaldo pun menyebut Liga Arab Saudi tidak kalah kompetitif dari liga lain.

"Saya tak khawatir tentang pendapat orang-orang. Sekarang sepak bola telah berevolusi dan sangat kompetitif," kata pemilik lima Ballon d'Or itu.

"Ini bukan akhir karier saya," tutur Ronaldo menambahkan.

Baca Juga: Link Live Streaming Acara Perkenalan Cristiano Ronaldo di Al Nassr

Ronaldo membawa ambisi besar ke panggung baru yang bakal ditapakinya, yakni membuat rekor.

Pria kelahiran Madeira itu sudah mengukir banyak catatan emas di Eropa, sekarang giliran Arab Saudi dan Asia yang ingin ditaklukkan.

"Saya sudah memecahkan semua rekor di Eropa dan saya ingin melakukan hal serupa di sini," ucap Ronaldo.

"Saya datang ke sini untuk menang. Saya mau menikmatinya dan tersenyum bersama-sama di sini, Al Nassr," ujar dia.

Al Nassr mengeluarkan dana tak sedikit untuk membawa Ronaldo ke Arab Saudi.

Bersenjatakan rayuan gaji 200 juta euro atau sekitar Rp3,33 triliun per tahun, mereka berhasil membuat CR7 hijrah dari Eropa ke Timur Tengah.

Nominal tersebut menjadikan Ronaldo sebagai pesepakbola bergaji tertinggi di dunia.

Ronaldo diikat kontrak berdurasi hingga Juni 2025.

Dia merapat ke Al Nassr dengan status bebas transfer setelah mengakhiri ikatan kerja bersama Manchester United.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Youtube Al Nassr
REKOMENDASI HARI INI

Hajar Timnas Indonesia 4-0, Jepang Bahkan Belum Mainkan Lionel Messi-nya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X