Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Malaysia vs Singapura Pecahkan Rekor Penonton di Piala AFF 2022, Kalahkan Laga Kandang Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 4 Januari 2023 | 10:05 WIB
Aksi suporter timnas Indonesia saat menonton laga Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Aksi suporter timnas Indonesia saat menonton laga Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.

BOLASPORT.COM - Laga timnas Malaysia vs Singapura pada fase grup B pecahkan rekor penonton terbanyak selama Piala AFF 2022.

Laga timnas Malaysia vs Singapura sendiri dilangsungkan di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur pada Selasa (3/1/2023).

Laga tersebut jadi penentuan kelolosan kedua tim menuju semifinal.

Situasi tersebut yang membuat masyarakat Malaysia membanjiri Stadion Bukit Jalil.

Tercatat ada 65.147 penonton yang menyaksikan laga tersebut berdasarkan laporan resmi dari AFF.

Skuat Harimau Malaya pun berhasil menjawab keraguan masyarakat Malaysia yang hadir ke stadion pada laga tersebut.

Pasalnya, timnas Malaysia berhasil menang dengan skor 4-1 atas Singapura.

Timnas Malaysia berhasil lolos ke semifinal dengan predikat runner-up Grup B.

Timnas Malaysia bakal berhadapan dengan Thailand pada babak semifinal Piala AFF 2022.

Laga Malaysia vs Singapura jadi laga yang memecahkan rekor jumlah suporter selama Piala AFF 2022.

Baca Juga: Daftar Topskor Piala AFF 2022 - Trio Timnas Indonesia Jaga Asa Kejar Teerasil Dangda di Puncak

Angka 65.147 melampaui jumlah penonton yang hadir di seluruh laga Piala AFF 2022.

Rekor sebelumnya sebenarnya dipegang oleh timnas Indonesia kala melakoni laga kandang.

Laga tersebut terjadi kala timnas Indonesia menantang Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (29/12/2022).

Kala itu, laga antara timnas Indonesia lawan Thailand dihadiri oleh 49.985 penonton berdasarkan laporan resmi dari AFF.

Kebetulan timnas Indonesia dan Malaysia sama-sama lolos ke babak semifinal sebagai runner-up Grup.

Baca Juga: Semifinal Piala AFF 2022 - Park Hang-seo: Saya Tidak Takut dengan Fans Timnas Indonesia

Situasi tersebut membuat kedua tim bakal menjalani laga kandang terlebih dahulu.

Kemungkinan tersebut membuat laga timnas Indonesia dan Malaysia bakal berpotensi memecahkan rekor jumlah suporter lagi seperti di fase grup.

Pasalnya stadion yang dipakai oleh timnas Indonesia dan Malaysia jadi yang terbesar diantara seluruh peserta Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia bakal menjalani laga home melawan Vietnam pada Jumat (6/1/2023), sementara Thailand bakal bertandang ke markas timnas Malaysia pada Sabtu (7/1/2023).

Seperti yang diketahui, kapasitas resmi Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta sebagai venue laga kandang timnas Indonesia adalah 77.193 suporter.

Sementara, markas timnas Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur berkapasitas lebih besar dari GBK yaitu 87.411 suporter.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : AFF
REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Vs Man City - Berbekal Sejarah, Guardiola Bisa Akhiri Kutukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136