BOLASPORT. COM - Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus menerima kenyataan ditinggal sang pelatih Nova Widianto saat performanya sedang menjanjikan.
Nova Widianto memutuskan untuk menyudahi tugasnya sebagai pelatih ganda campuran di PBSI dan menyebrang ke Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).
Peraih medali perak Olimpiade Beijing 2008 bersama Liliyana Natsir tersebut, akan bahu membahu dengan pendahulunya Rexy Mainaky untuk memajukan bulu tangkis Malaysia.
Kepergian Nova tentunya cukup mengejutkan bagi para pemain ganda campuran Indonesia, pasalnya sektor ini sedang berada dalam tren positif.
Rehan/Lisa menjadi salah satu pasangan yang merasakan kepergian Nova Widianto ke BAM.
Nova sendiri ternyata menitipkan pesan bagi Rehan/Lisa untuk tetap menjaga performa mereka yang sudah cukup baik tahun lalu.
Mereka berhasil mencapai tiga partai final dan meraih satu gelar juara dengan menang di Hylo Open 2022.
Nova juga meminta Rehan/Lisa untuk menambah porsi latihan sendiri, jika memang program dari pelatih dirasa masih kurang.
"Dia sempat bilang mau dilatih sama siapapun sama aja, kan kalian sudah besar kalau merasa ada kekurangan ya tambah sendiri," ucap Lisa.
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Lee Zii Jia Dituntut Juara usai Dijauhkan dari Jonatan, Anthony, dan Axelsen
Nova yang dekat dengan ayah Rehan, sempat menitipkan pesan pada pemain peringkat ke-12 dunia tersebut.
Rehan/Lisa diminta untuk tidak kendor, karena mereka sudah menemukan performa terbaiknya.
Apalagi tahun ini mereka akan mengikuti berbagai turnamen yang diisi oleh para pemain top dunia.
Terutama pekan depan, mereka akan bermain di turnamen Malaysia Open 2023 yang sudah berlevel Super 1000.
Turnamen tersebut sudah setara dengan All England atau Indonesia Open yang pastinya setiap setiap pemain mengincar kemenangan.
"Apalagi coach Nova kan dekat sama ayah saya, pasti dia bilangnya ke ayah saya," ucap Rehan.
"Kemarin ayah saya kasih tau kalo Om Nova bilang pokoknya udah dapet peak itu harus dijaga jangan sampai kendor."
"Jadi kita udah tau peaknya kita di sini ya kalo bisa jangan sampai kendor kalau bisa terus ditambah. Apalagi kan kedepan lawannya gak gampang."
Rehan/Lisa sendiri pada babak pertama Malaysia Open 2023 akan bersua dengan wakil tuan rumah, Chang Peng Soon/Goh Liu Ying.
Baca Juga: Hari Pertama Melatih Malaysia, Nova Widianto Sudah Hidupkan Alarm Bongkar Pasangan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar