BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, bersemangat untuk menunjukkan taji sebagai pasangan nomor satu yang baru pada Malaysia Open 2023.
Malaysia Open 2023 akan menjadi turnamen pertama Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sejak merebut peringkat satu dalam ranking dunia BWF pada 27 Desember 2022.
Ekspektasi tinggi sebagai favorit juara otomatis ditanggung Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian sendiri punya catatan yang cukup bagus di Malaysia.
Mereka minimal mencapai semifinal dalam tiga event BWF World Tour terkini di Negeri Jiran yaitu Malaysia Open 2019, Malaysia Masters 2020, dan Malaysia Open 2022.
Pada penampilan terakhir Fajar/Rian bahkan mampu mencapai final.
Sayangnya, di final Fajar/Rian harus mengakui keunggulan pasangan nomor satu sebelumnya, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), melalui rubber game 22-24, 21-16, 9-21.
Keberhasilan menjadi pasangan nomor satu membuat Fajar/Rian berniat untuk memberikan penampilan terbaik pada Malaysia Open 2023.
"Ya, saya seperti mendapat tambahan semangat dan gairah baru untuk menghadapi turnamen Malaysia Open," kata Rian dalam rilis dari Tim Humas dan Media PBSI.
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Kans Wakil Indonesia, Minimal Tak Pernah Absen ke Semifinal
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI |
Komentar