Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zinedine Zidane Diserang Presiden FFF, Kylian Mbappe dan Menteri Olahraga Prancis Ikut Beri Pembelaan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 9 Januari 2023 | 23:45 WIB
Zinedinde Zidane dikabarkan berpeluang menjadi pelatih Juventus ketimbang timnas Prancis.
TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE
Zinedinde Zidane dikabarkan berpeluang menjadi pelatih Juventus ketimbang timnas Prancis.

BOLASPORT.COM - Presiden Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Noel Le Graet, menyerang Zinedine Zidane. Kylian Mbappe dan Menteri Olahraga Prancis pun ikut memberi pembelaan.

Nama mantan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mendadak mencuat ke media.

Hal tersebut tidak lepas dari pernyataan presiden Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Noel Le Graet.

Dilansir BolaSport.com dari RMC Sport, Noel Le Graet sempat memberikan pernyataan kontroversial soal Zinedine Zidane.

Noel Le Graet menanggapi rumor yang menyebutkan kalau Zinedine Zidane akan menjadi pelatih timnas Prancis.

Dalam pernyataannya tersebut, Le Graet seolah tidak peduli dengan sosok Zidane.

Bahkan, Le Graet menyebut kalau dirinya tidak peduli apakah mantan kapten timnas Prancis itu akan menjadi pelatih atau tidak.

Baca Juga: Ketua PSSI-nya Prancis Bikin Kylian Mbappe Naik Pitam karena Tak Hormati Zinedine Zidane

Le Graet juga meminta orang-orang untuk membuatkan program khusus bagi Zidane agar bisa menjabat sebagai pelatih lagi.

"Apakah Zidane mencoba menghubungi saya? Tentu saja tidak, saya bahkan tidak mengangkat teleponnya," ucap Le Graet.

"Untuk menyuruhnya mencari klub lain? Buat program khusus agar ia bisa menemukan klub atau tim nasional."

"Saya tidak peduli, dia bisa pergi ke mana pun dia mau. Dia bisa pergi ke mana pun dia mau, di klub atau tim nasional, saya hampir tidak percaya kabar sejauh menyangkut dia."

"Zidane selalu di bawah radar. Dia memiliki banyak pengikut, beberapa menunggu Deschamps pergi."

"Namun, siapa yang bisa mengkritik Deschamps dengan serius? Tidak ada yang bisa," ucap Le Graet menambahkan.

Pernyataan Le Graet tersebut rupanya dinilai tidak sopan dan tidak menghormati sosok Zidane.

Baca Juga: Lagi, Zinedine Zidane Tolak Tawaran Melatih, Kali Ini Timnas Amerika Serikat yang Diacuhkan

Eks pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menjadi salah satu kandidat pelatih Chelsea.
TWITTER.COM/RONRMFC
Eks pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menjadi salah satu kandidat pelatih Chelsea.

Pasalnya, Zidane merupakan sosok legenda sepak bola Prancis yang dihormati siapa pun.

Bahkan, eks juru taktik Real Madrid itu ikut membawa timnas Prancis meraih gelar Piala Dunia 1998.

Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, pun ikut bersuara terkait pernyataan Le Graet.

Menurut Kylian Mbappe, tindakan Le Graet bukan hal yang pantas dilakukan kepada Zidane.

"Zidane adalah Prancis, kami tidak menghormati legenda dengan cara seperti itu," tulis Mbappe dalam akun Twitter pribadinya.

Pernyataan Le Graet juga ikut mengundang reaksi dari Menteri Olahraga Prancis, Amelie Oudea-Castera.

Oudea-Castera bahkan harus mengucapkan maaf kepada masyarakat terkait pernyataan Le Graet yang keterlaluan tersebut.

Baca Juga: Bukan Timnas Prancis, Zinedine Zidane Lebih Berpeluang Jadi Pelatih Juventus

"Banyak komentar yang tidak menyentuh, dan di luar itu, kurangnya rasa hormat yang memalukan, yang menyakiti kita semua, kepada legenda sepak bola dan olahraga secara keseluruhan," tulis Oudea-Castera dalam akun Twitter pribadinya.

"Presiden federasi olahraga terbesar di Prancis seharusnya tidak mengatakan itu. Mohon maaf atas komentar soal Z. Zidane yang kelewat batas ini," imbuh Oudea-Castera.

Zinedine Zidane memang sempat dikaitkan dengan jabatan pelatih timnas Prancis usai Didier Deschamps gagal di final Piala Dunia 2022.

Akan tetapi, FFF kemudian memilih untuk memperpanjang kontrak Deschamps hingga 2026 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : RMC Sport
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Bersaing Jadi Top Scorer Liga Champions Asia, tapi Masih Kalah dari Penyerang Timnas Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136