BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berkesempatan memperbaiki rekor pertemuannya kala bersua Ng Ka Long Angus pada babak pertama Malaysia Open 2023.
Anthony Sinisuka Ginting membuka perjuangannya pada ajang Malaysia Open 2023 dengan berjumpa wakil Hong Kong, Ng Ka Lo Angus.
Walau secara peringkat berada di posisi yang lebih baik, Anthony tidak boleh memandang sebelah mata sang lawan yang akan dihadapinya.
Dalam pembaruan ranking BWF pada 3 Januari 2023, Anthony bertengger di peringkat keempat dunia sedangkan Ng berada di peringkat ke-15 dunia.
Ng Ka Long Angus berpotensi menjadi sumber petaka yang akan menggagalkan asa pemain asal Cimahi, Jawa Barat itu melaju ke babak kedua.
Hal tersebut lantaran Anthony tidak memiliki catatan rekor head-to-head yang apik saat berjumpa pemain berusia 28 tahun tersebut.
Menurut data yang dilansir BolaSport.com dari BWF Tournament software, Ng berhasil menang atas Anthony sebanyak tujuh kali dalam 11 laga yang telah tersaji.
Pertemuan pertama mereka terjadi pada babak pertyama Indonesia Open 2013 di mana saat itu Anthony harus bertekuk lutut.
Baca Juga: Link Live Streaming Malaysia Open 2023 - Wakil Indonesia Tanding Pertama, Langsung Laga Besar
Anthony kalah dalam perjumpaan pertamanya dengan Ng usai menjalani laga ketat tiga gim yang menghabiskan durasi selama 54 menit.
Ng masih menjadi tembok yang kokoh bagi Anthony saat mereka kembali berjumpa dua tahun berikutnya pada babak pertama Thailand Open 2015.
Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 tersebut akhirnya meraih kemenangan pertama atas Ng Ka Long Angus saat tampil pada Kejuaraan Beregu Asia 2016.
Bertindak sebagai tunggal putra kedua pada babak perempat final, Anthony menghempaskan perlawanan Ng melalui straight game alias dua gim langusng dalam durasi 38 menit.
Setelah pertemuan itu, kedua pemain tunggal putra tersebut saling mengalahkan satu sama lain.
Pertemuan terakhir antara Anthony dan Ng sendiri terjadi hampir empat tahun silam tepatnya pada babak pertama Hong Kong Open 2019.
Pada saat itu, Anthony berhasil mengalahkan Ng melalui rubber game dengan durasi selama 63 menit.
Perjuangan pemain berusia 26 tahun tersebut pada turnamen level super 1000 akan dimulai pada hari ini, Selasa (10/1/2023).
Selain Anthony, Indonesia masih memiliki banyak wakil lainnya yang akan menjalani laga babak pertama Malaysia Open 2023 hari ini yang akan dimulai pada pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2023 - Sejumlah Wakil Indonesia Temui Jalan Terjal pada Babak Pertama
Berikut catatan pertemuan antara Anthony Sinisuka Ginting dan Ng Ka Long Angus
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 4-7
Hong Kong Open 2019 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 21-16, 17-21, 21-11
Fuzhou China Open 2019 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 18-21, 9-21
Kejuaraan Asia 2019 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 18-21, 21-18, 23-25
All England Open 2019 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 18-21, 21-13, 11-21
Japan Open 2018 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 21-14, 21-15
China Open 2017 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 20-22, 18-21
Korea Open 2017 - Babak kedua
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 21-18, 21-18
Malaysia Masters 2017 - Semifinal
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 18-21, 15-21
Kejuaraan Asia 2016 - Perempat final
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 25-23, 21-14
Thailand Open 2015 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 12-21, 19-21
Indonesia Open 2013 - Babak pertama
Anthony Sinisuka Ginting vs Ng Ka Long Angus 19-21, 21-19, 13-21
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar