Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Open 2023 - Serangan Bertubi-tubi Bikin Jonatan Terhenti

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 12 Januari 2023 | 12:41 WIB
Aksi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie ketika menghadapi pemain Taiwan Wang Tzu Wei pada babak pertama Malaysia Open 2023, Selasa (10/1/2023)
PBSI.ID
Aksi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie ketika menghadapi pemain Taiwan Wang Tzu Wei pada babak pertama Malaysia Open 2023, Selasa (10/1/2023)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, harus rela terhenti langkahnya pada babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Jonatan Christie dipaksa untuk mengakui keunggulan wakil Jepang, Kenta Nishimoto.

Juara Swiss Open itu kalah dua gim langsung dengan skor 15-21, 17-21 dalam pertandingan yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (12/1/2023).

Kekalahan pada babak kedua turnamen BWF World Tour Super 1000 ini membuat Jonatan selalu kalah dari Nishimoto dalam dua pertemuan terakhir.

Jalannya Pertandingan

Nishimoto langsung menggebrak dengan smes keras hingga membuat Jonatan tersungkur dan tertinggal lebih dulu.

Pukulan lob Nishimoto yang terlalu memanjang memberikan Jonatan poin pertama untuk menyamakan kedudukan 1-1.

Pertandingan berlangsung sengit setelah kedua pemain saling berbalas serangan dengan bola-bola sulit.

Jonatan mampu unggul dua angka tetapi skor berhasil disamakan Nishimoto saat 4-4.

Jonatan kembali membuka keunggulan dua angka pada 7-5. Namun, dia mulai tertekan meladeni permainan cepat Nishimoto hingga harus berbalik tertinggal 8-10.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Kalah Cepat Bikin Langkah Lee Zii Jia Tak Pakai Pelatih Diungkit Lagi

Pemain jebolan PB Tangkas itu berhasil menyamakan skor setelah pukulan droshot menyilangnya yang gagal diantisipasi Nishimoto.

Namun Jonatan harus tertinggal pada interval setelah tak mampu mengembalikan pukulan menyilang Nishimoto di depan net.

Selepas jeda, Jonatan menyamakan kedudukan dengan memanfaatkan bola tanggung di depan net, sayangnya Nishimoto malah menjauh hingga memimpin empat angka 15-11.

Jonatan masih berupaya untuk mengatasi serangan-serangan yang berbahaya dari Nishimoto.

Akan tetapi, Nishimoto selalu mendapatkan poin lewat smes-smes kerasnya hingga membuat Jonatan tertinggal 13-18.

Nishimoto akhirnya mencatatkan game point pertamanya dengan keunggulan 20-15 lewat smes lurus yang keras.

Pengembalian menyilang dari Jonatan yang keluar ke sisi kiri bidang permainan menyudahi gim pertama dengan skor 21-15 untuk kemenangan wakil Jepang.

Berlanjut ke gim kedua, Jonatan sebenarnya memiliki momentum bagus setelah berulang kali mampu unggul dua angka atas Nishimoto.

Akan tetapi, Jonatan begitu kesulitan untuk mengantisipasi smes-smes tajam yang dilancarkan Nishimoto. Sang unggulan berbalik tertinggal pada interval dengan skor 9-11.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Nestapa Terkena Jebakan Status Unggulan

Jonatan hampir menyamakan kedudukan saat memangkas ketertinggalan menjadi satu angka pada 11-12.

Namun upaya kebangkitan Jonatan berhasil dicegah Nishimoto tampil percaya diri.

Jonatan makin terbenam setelah tertinggal lima angka lewat skor 11-16.

Pertandingan sempat dihentikan sejenak saat Nishimoto mendapatkan perawatan pada betis sebelah kanannya.

Cedera yang dialami Nishimoto mampu dimanfaatkan Jonatan untuk menutup defisit lima angka hingga berhasil menyamakan kedudukan pada 16-16.

Sayangnya, Jonatan harus kembali tertinggal karena pukulan bola lob yang keluar.

Kemenangan akhirnya terlepas dari Jonatan setelah gagal mengantisipasi smes keras Nishimoto.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Pasangan No 1 Chen/Jia Terlalu Tangguh untuk Ana/Tiwi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Thom Haye Ungkap Momen Unik Saat Gol Timnas Indonesia ke Gawang Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X