BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, memberikan pendekatan khusus untuk Nadeo Argawinata dan Ilija Spasojevic.
Seperti diketahui, kedua pemain tersebut baru saja tampil di Piala AFF 2022.
Mereka juga sudah menjalani persiapan yang cukup pajang untuk tampil di turnamen tersebut.
Namun, langkah timnas Indonesia harus terhenti di babak semifinal setelah kalah dari Vietnam.
Baca Juga: Tatap Putaran Kedua Liga 1 2022/2023, RANS Nusantara FC Dapat Sponsor Baru
Sudah tidak bersama skuad Garuda, Stefano Cugurra akhirnya memberikan libur pada dua pemainnya tersebut.
Mereka diberikan waktu libur untuk memaksimalkan recovery sebelum kembali ke tim.
“Kita harus beri waktu libur mereka karena lama TC dan naik pesawat kesana kemari pasti lumayan lelah dan sudah lama mereka tidak bertemu istri dan anak."
“Saya pikir, harus punya beberapa hari libur buat ketemu keluarga dulu biar fokus bersama tim,” kata Stefano Cugurra dilansir BolaSport.com dari laman resmi liga.
Baca Juga: Empat Kali Ditolak, Pengelola Tak Beri Izin Arema FC Gunakan Stadion Jatidiri
Tim Serdadu Tridatu sudah cukup berpengalaman tanpa Nadeo dan Spaso.
Pasalnya kedua pemain ini absen saat Bali United melanjutkan putaran pertama Liga 1 pasca Tragedi Kanjuruhan.
Libur yang cukup panjang akan diberikan kepada dua pemain skuad Garuda tersebut.
Selain recovery, pelatih yang biasa disapa Teco ini menilai jika Nadeo dan Spaso membutuhkan waktu istirahat.
Menurutnya, kegagalan membawa timnas Indonesia ke final Piala AFF 2022 dikhawatirkan berpengaruh kepada mereka.
Waktu libur yang diberikan oleh tim diharapkan bisa membuat dua pemain tersebut bisa kembali fokus ke tim.
“Kita lihat kondisi dari mereka yang pasti stres juga karena tidak sesuai target."
"Sampai ke Indonesia mereka pasti sedih jadi kita juga berikan waktu buat mereka kembali ke latihan lagi,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |
Komentar