Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Graham Potter, Melatih Chelsea adalah Pekerjaan Paling Sulit dalam Sepak Bola

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 12 Januari 2023 | 22:30 WIB
Reaksi pelatih Chelsea, Graham Potter, dalam duel melawan AC Milan di Liga Champions 2022-2023.
GLYN KIRK/AFP
Reaksi pelatih Chelsea, Graham Potter, dalam duel melawan AC Milan di Liga Champions 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Graham Potter, menyebut menangani The Blues adalah pekerjaan paling sulit di dunia sepak bola.

Bulan madu Graham Potter dengan Chelsea terbilang cukup singkat.

Di awal kedatangannya, juru taktik asal Inggris itu berhasil membawa Chelsea tak terkalahkan dalam 9 pertandingan di lintas kompetisi, termasuk enam kemenangan.

Namun, setelah itu, performa The Blues justru jungkir balik.

Mereka cuma mendapatkan dua kemenangan dari sembilan laga terakhir di seluruh ajang.

Sisanya, Chelsea meraih satu hasil imbang dan menelan enam kekalahan.

Akibat tren buruk tersebut, klub asal London itu sekarang tercecer di urutan ke-10 klasemen sementara Liga Inggris.

Kondisi ini pun membuat Graham Potter berada dalam tekanan besar.

Baca Juga: Tak Seperti Lionel Messi, Paulo Dybala Dapat Penghormatan Juara Piala Dunia 2 Kali dari AS Roma

Banyak fan Chelsea menuntut agar pemilik klub, Todd Boehly, segera memecat pelatih berusia 47 tahun itu sebelum kondisi makin buruk.

Potter sendiri mengaku paham dengan frustrasi yang dirasakan oleh para suporter.

Namun, Potter juga meminta mereka untuk memahami situasinya saat ini.

Menurutnya, tak mudah menangani tim yang sedang dalam masa peralihan kepemimpinan dari Roman Abramovic ke Todd Boehly.

Selain itu, Potter juga diganggu dengan banyak masalah cedera yang menimpa Chelsea.

Baca Juga: Pelatih PSG Ucapkan Terima Kasih ke Suporter karena Sambut Baik Lionel Messi

Ada 10 pemain Chelsea yang berada di ruang perawatan karena masalah cedera.

Raheem Sterling dan Christian Pulisic menjadi dua nama terbaru yang harus menepi.

Dua pemain itu menyusul N'Golo Kante, Wesley Fofana, Mason Mount, Reece James, Ben Chilwell, Armando Broja, Edouard Mendy, dan Ruben Loftus-Cheek.

Oleh sebab itu, Potter pun menilai bahwa melatih Chelsea saat ini adalah pekerjaan tersulit dalam sepak bola.

"Saya berurusan dengan hal baru dan kami harus membangun sesuatu lagi karena banyak hal telah berubah, banyak hal telah pergi," kata Potter seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

Baca Juga: Meski Sudah Jadi Milik Chelsea, Junior Cristiano Ronaldo Tetap Jadi Idaman Barcelona

"Itu adalah bagian dari tantangan yang akan datang dan saya mengerti bahwa segala sesuatunya akan sulit dari perspektif kepemimpinan."

"Ini adalah tantangan."

"Saya pikir itu mungkin pekerjaan tersulit dalam sepak bola karena perubahan kepemimpinan  dan ekspektasi, karena memang seperti itu orang melihat Chelsea."

"Saya jelas tidak berpikir kami akan kehilangan 10 pemain tim utama tetapi di situlah kami berada."

"Yang bisa saya lakukan adalah berbicara kepada kalian dengan jujur, memberikan perspektif saya dan memahami kritik jika kalah," tuturnya melanjutkan.

Baca Juga: Gocekan Sakti Lionel Messi Bikin 2 Pemain Angers Bernasib Ngenes

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Goal.com/en
REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X