BOLASPOT.COM - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo rupanya telah mempersiapkan diri cukup matang untuk menghadapi Thailand.
Dalam hal ini, Park Hang-seo sudah menyiapkan strategi guna bisa mengalahkan Thailand.
Strategi pertama yakni mengirimkan mata-mata untuk mengamati permainan timnas Thailand.
Hal tersebut terjadi pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
Tepatnya yakni saat timnas Thailand bertemu Malaysia di Thammasat Stadium, pada Selasa (10/1/2023).
Baca Juga: Asnawi Buka Jalan Pemain ASEAN, Kini Pemain Malaysia dan Vietnam Gabung Klub K-League 2
Kala itu, Park Hang-seo memerintahkan asistennya untuk datang langsung ke Thailand.
"Asisten saya, termasuk mereka yang langsung pergi ke Thailand."
"Untuk menonton leg kedua semifial, telah selesai menganalisa lawan Thailand," kata Park Hang-seo dari laman resmi VFF.
Strategi kedua dari Park Hang-seo yakni dengan berkonsultasi bersama pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon.
Apa yang dilakukan pelatih asal Korea Selatan itu bukannya tanpa alasan.
Seperti yang diketahui, Kim Pan-gon memiliki pengalaman menghadapi Thailand.
Bahkan pelatih yang juga berasal dari Korea Selatan itu merupakan satu-satunya yang mampu menumbangkan Teerasil Dangda dkk di Piala AFF 2022.
Baca Juga: Pandangan Exco PSSI soal Penolakan yang Diterima Arema FC dalam Pencarian Markas Tim
Hal itu terjadi pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022.
Bermain di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia (7/1/2023), skuad Harimau Malaya sukse menumbangkan Thailand dengan skor 1-0.
Sayang, timnas Malaysia gagal mengamankan tiket final usai tumbang 0-3 di kandang Thailand.
"Saya juga berkonsultasi dengan pelatih Kim Pan-gon tentang pengalamannya melawan Thailand," tuturnya.
Sementara itu, duel antara timnas Vietnam versus Thailand bakal digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Jumat (13/1/2023).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | vff.org.vn |
Komentar