Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Sebut Shin Tae-yong Layak Dipertahankan Meski Timnas Indonesia Gagal di Piala AFF

By Wila Wildayanti - Senin, 16 Januari 2023 | 19:30 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 16 Januari 2023.

BOLASPORT.COM - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengakui bahwa Shin Tae-yong memang layak untuk diperhatankan buat timnas Indonesia meski gagal juara di Piala AFF 2022.

Shin Tae-yong telah menandatangani kontrak untuk menukangi timnas Indonesia dari Desember 2019 lalu.

Saat bersedia menukangi skuad Garuda, pelatih asal Korea Selatan tersebut ditargetkan untuk bisa meraih gelar di Piala AFF.

Namun, selama menahkodai tim Merah Putih Shin Tae-yong belum pernah memberikan gelar satupun untuk Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong soal Perfoma Witan Sulaeman di Piala AFF 2022: Dia Pemain yang Paling Saya Percaya tapi..

Pada Piala AFF 2020, Shin Tae-yong hanya mampu membawa timnas Indonesia keluar sebagai runner-up seusai kalah agregat dengan Thailand 2-6.

Kemudian pada ajang Piala AFF 2022, timnas Indonesia hanya mampu sampai babak semifinal seusai kalah agregat 0-2 dari Vietnam.

Meski di Piala AFF, pelatih berusia 52 tahun itu gagal membawa timnas Indonesia juara.

Akan tetapi, timnas Indonesia dipastikan bakal kembali ke Piala Asia setelah 16 tahun lamanya.

Tim asuhan Shin Tae-yong berhasil membawa Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

Tak hanya timnas senior, timnas U-20 yang berada dibawah pimpinan Shin Tae-yong juga dipastikan lolos ke Piala Asia U-20 2023.

Melihat situasi timnas Indonesia saat ini, Indra Sjafri mengatakan bahwa PSSI memang tak bisa buru-buru.

Baca Juga: PSIS Semarang Tertarik Rekrut Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Menurutnya dengan melihat perkembangan timnas Indonesia Indra Sjafri tak bisa tutup mata.

Mantan pelatih timnas U-23 Indonesia itu, Shin Tae-yong memang layak untuk dipertahankan.

Ia menilai Shin Tae-yong menunjukkan perkembangan luar biasa pada pemain.

Bahkan kualitas skuad Garuda diakui meningkat dan lebih baik.

“Pribadi saya pikir sangat layak. Karena secara permainan, kualitas tim saya pikir lebih baik,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di GBK Arena, Jakarta, Senin (16/1/2023).

Lebih lanjut, terkait gagalnya Shin Tae-yong bawa timnas Indonesia juara di Piala AFF itu pun Indra memaklumi.

Menurutnya, memang tidak mudah membawa timnas Indonesia meraih gelar.

Sebagai pelatih, Indra Sjafri mengaku memang tidak mudah membawa skuad Garuda meriah gelar juara.

Apalagi pelatih berusia 52 tahun itu juga mengungkapkan apa saja masalahnya yang ada di skuad Garuda.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan itu mengungkapkan ke Indra Sjafri bahwa kualitas para pemain masih kurang.

Ditambah lagi saat tampil di Piala AFF 2022, beberapa pemain naturalisasi dan andalan tak bisa tampil seperti Sandy Walsh dan Elkan Baggott.

Kedua pemain itu memang tak mendapatkan izin dari klub karena Piala AFF 2022 bukan bagian dari agenda FIFA.

Baca Juga: Shin Tae-yong Akhirnya Buka Suara Terkait Masa Depannya Bersama Timnas Indonesia Usai Gagal di Piala AFF 2022

Situasi itu pun membuat Indra mengakui bahwa target yang diberikan ke Shin Tae-yong tak mudah dicapai.

“Mengenai satu kenapa gagal, terus kedua kita diskusikan ada beberapa hal yang memang harus diperbaiki ke depan baik itu secara teknis karena memang tidak gampang membangun tim yang kuat,” tutur Indra.

“Coach shin mengeluhkan kualitas pemain yang kurang bagus tapi kemaren kita berusaha menambah kekuatan dengan pemain-pemain naturalisasi tapi tidak bisa bermain secara utuh. Makanya kami berharap di Piala Dunia U-20 nanti akan lebih fokus lagi dan mudah-mudahan ada prestasi.”

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136