BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Marc Klok harus absen dalam agenda latihan tim akibat sakit.
Marc Klok absen dalam latihan yang digelar pada Senin (16/1/2023).
Tak sendiri, ada dua pemain Persib Bandung lain yang tidak datang pada kesempatan ini.
Mereka adalah Zalnando dan David Rumakiek.
Keduanya masih harus menepi untuk menjalani pemulihan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Marah di Bandara Hanoi, Akui Sulit Sekali Urus Psikologi Pemain Timnas Indonesia
"Marc Klok pun tak hadir karena sakit."
"Begitu juga Zalnando dan David Rumakiek yang masih menjalani pemulihan setelah operasi," tulis Persib Bandung, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, Persib Bandung mengabarkan bila ada tiga pemain yang menjalani latihan secara terpisah.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar