BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya dipastikan bakal mewaspadai kekuatan terbesar dari Persita Tangerang.
Seperti yang diketahui laga Persita Tangerang menghadapi Persebaya Surabaya bakal tersaji pada Rabu (18/1/2023) di Indomilk Arena, Tangerang.
Laga ini sendiri jadi ajang pembuktian bagi kedua tim.
Persebaya Surabaya saat ini sedang mencoba memperbaiki performanya setelah jeblok pada putaran pertama.
Sementara Laskar Cisadane ingin mengulang performa bagus seperti di awal putaran pertama.
Saat ini, Persita Tangerang masih berada di atas Persebaya Surabaya di klasemen sementara Liga 1 2022/2023.
Persita Tangerang berada di posisi kedelapan, sedangkan tim berjuluk Bajul Ijo berada di posisi ke-11.
Meski begitu, Persebaya Surabaya datang ke markas Persita dengan kabar gembira.
Pasalnya, Bajul Ijo datang dengan kekuatan terbaiknya pada laga besok sore.
Dua pemain timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Marselino Ferdinan dipastikan bisa memperkuat tim kebanggaan Kota Surabaya tersebut.
Baca Juga: Kondisi Terkini Zalnando Usai Patah Tulang, Sudah Boleh Jalan
Selain itu, Persebaya Surabaya juga bisa dibela dua pemain asing barunya, Paulo Victor dan Ze Valente.
Kedua pemain tersebut baru saja direkrut Bajul Ijo pada putaran kedua musim ini.
Hal ini agar memperkuat lini serang dari Persebaya Surabaya yang tumpul pada musim lalu.
Meski begitu, Aji Santoso selaku pelatih Persebaya Surabaya tidak mau terlena dengan situasi tersebut.
Pelatih asal Malang tersebut tetap menggarisbawahi bahwa Persita Tangerang merupakan tim yang patut diwaspadai.
Baca Juga: Kurniawan Dwi Yulianto Ungkap Kebobrokan Pemilihan Ketum PSSI 2016 hingga Nihil Suara
Eks pelatih timnas Indonesia mewaspadai semangat juang para pemain Laskar Cisadane tersebut yang membuatnya bertengger di papan atas klasemen sementara.
"Oke terima kasih, pada kompetisi tahun ini Persita cukup bagus ya," ujar Aji Santoso pada konferensi pers jelang Persita Tangerang melawan Persebaya Surabaya di Indomilk Arena, Tangerang pada Selasa (17/1/2023).
"Bahkan kemarin-kemarin di pertengahan musim pertama mereka menduduki papan atas."
"Artinya mereka tim yang bagus dan beberapa pemain juga memiliki kualitas diatas rata-rata dan fighting spirit mereka kami harus waspadai."
"Tetapi seluruh pemain kami sudah siap untuk menghadapi Persita dan tidak boleh menganggap remeh Persita."
"Karena Persita saat ini ada diatas kami, jadi kita harus maksimal untuk meraih poin, Kalau bisa menang ya alhamdulillah," tutup Aji Santoso.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar