BOLASPORT.COM - Pesan pelatih Persis Solo Leonardo Medina untuk para fans usai laga kandang menghadapi Persija Jakarta dipastikan berlangsung tanpa kehadiran suporter.
Sebelumnya, Persis Solo sendiri bakal bertanding melawan Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis (19/1/2023).
Persis Solo sendiri bajak menggunakan Stadion Maguwoharjo, Sleman sebagai homebase selama putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Hal ini dikarenakan Stadion Manahan, Solo sedang dalam proses persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023.
Sehubungan dengan laga menghadapi Persija Jakarta, manajemen Persis Solo menerima surat resmi dari Kapolresta Kota Sleman dengan nomor R/REK/6/I/Yan2.14/2023/Intelkam pada rapat koordinasi di Polda Daerah Istimewa Yogyakarta.
Berdasarkan surat tersebut, pertandingan Persis Solo yang digelar di Stadion Maguwoharjo digelar tanpa kehadiran suporter.
Keputusan tersebut diambil setelah dilaksanakan penilaian terhadap resiko potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata terhadap kegiatan tersebut dari segi keamanan dan ketertiban umum/masyarakat.
Menanggapi hal tersebut, Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina merasa sedih.
Pelatih asal Uruguay tersebut mengaku fans tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut sangat mencintai timnya sepenuh hati.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar