BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso bersyukur atas hasil yang diraih timnya di laga perdana putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Persebaya Surabaya membuka putaran kedua dengan menghadapi Persita Tangerang pada Rabu (18/1/2023).
Pada kesempatan ini, Persita Tangerang berstatus sebagai tuan rumah.
Tepatnya, pertandingan dihelat di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten.
Status tuan rumah rupanya tak mampu dimanfaatkan oleh tim asuhan Alfredo Vera tersebut.
Baca Juga: PSSI Masih Tunggu Hasil Evaluasi Shin Tae-yong dari Indra Sjafri
Persita Tangerang harus mengakui keunggulan Persebaya Surabaya.
Bahkan tim berjuluk Bajul Ijo itu memenangkan laga dengan skor telak 5-0.
Hasil ini pun kemudian disyukuri oleh Aji Santoso,
"Tentunya kami bersyukur dimana pada pertandingan putaran kedua pertama kali main dan kami main away."
"Alhamdulillah kami bisa mendapatkan poin maksimal," kata Aji Santoso.
Sementara itu, pertandingan ini rupanya juga dimanfaatkan oleh Aji Santoso untuk memberikan kesempatan kepada pemain barunya.
Baca Juga: Jelang Jumpa Persija, Leonardo Medina Puji Thomas Doll Sebagai Juru Taktik Berkualitas
Tercatat ada empat nama debutan yang dipercaya pelatih kelahiran kota Malang itu.
Mereka adalah Muhammad Iqbal, Ze Valente, George Brown dan Paulo Victor.
Dari nama-nama di atas, Paulo Victor menjadi pemain yang cukup menarik perhatian.
Pemain berposisi sebagai striker itu mampu menorehkan satu gol dan satu assist dalam laga ini.
"Anak-anak juga tampil cukup lepas meskipun saya coba pemain-pemain baru saya mainkan semua, ada Ze (Ze Valente), ada Victor (Paulo Victor), ada Iqbal (Muhammad Iqbal), ada Brown (George Brown)."
"Saya berikan kesempatan main supaya dia cepet beradaptasi karena saya yakin pemain-pemain baru ini juga butuh waktu untuk beradaptasi," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar