Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil India Open 2023 - Lewati Laga Sulit, Marcus/Kevin Pijak Perempat Final

By Wawan Saputra - Kamis, 19 Januari 2023 | 16:09 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (12/1/2023).
PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (12/1/2023).

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil melenggang ke perempat final India Open 2023.

Mantan pasangan peringkat satu dunia tersebut bertemu salah satu pasangan muda China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang pada fase 16 besar India Open 2023, Kamis (19/1/2023).

Tampil di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Marcus/Kevin harus tertinggal lebih dulu dari Ren/Tan.

Minions pun mampu bangkit dan memenangkan pertandingan setelah berjuang selama 1 jam 15 menit dengan skor akhir 16-21, 21-16, 23-21.

Jalannya Pertandingan

Marcus/Kevin mengawali gim pertama dengan kurang baik, pasalnya mereka tertinggal lebih dulu dari pasangan China.

Sempat menyamakan kedudukan menjadi 2-2 ternyata serangan yang mereka lancarkan belum cukup untuk membalikkan keadaan.

Justru pasangan Marcus/Kevin semakin tertinggal dari pasangan China, pasalnya serangan yang mereka lakukan selalu berhasil ditahan.

Sampai interval gim pertama pasangan Indonesia tersebut masih dalam keadaan tertinggal dengan skor 5-11.

Selepas interval gim pertama pasangan China kembali menunjukkan kualitasnya, mereka mampu mendikte permainan.

Baca Juga: Hasil India Open 2023 - Libas Wakil China, Jonatan Amankan Tempat di Perempat Final

Meski berhadapan dengan pemain berpengalaman, mereka tahu caranya mendominasi yang akhirnya memaksa pasangan Indonesia mengikuti pola permainan mereka.

Hasilnya sangat baik, mereka belum pertan tertinggal dari pasangan Indonesia sampai kedudukan 18-13.

Tidak butuh waktu lama bagi Ren/Tan untuk menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Memasuki gim kedua Marcus/Kevin mencoba untuk mengambil kendali permainan dari awal.

Usahanya cukup berhasil, mereka sempat memimpin dengan skor 4-1 dan 8-5. Namun, keunggulan tersebut ternyata tidak bertahan lama.

Pasalnya pasangan Ren/Tan mampu menyamakan kedudukan dan langsung membalikkan kedudukan.

Mereka juga berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan tipis 9-11.

Selepas interval pertandingan langsung berjalan dengan sengit dan menarik, beberapa rally panjang juga tercipta.

Pasangan Marcus/Kevin juga berhasil menyamakan kedudukan menjadi 14-14 sebelum akhirnya mereka tertinggal lagi.

Baca Juga: Hasil India Open 2023 - Fajar/Rian Perpanjang Mimpi Buruk Fikri/Bagas

Memasuki bagian akhir gim kedua, Marcus/Kevin tampil lebih tenang dan berbuah manis karena mereka berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 21-18.

Memasuki gim penentuan pertandingan berjalan ketat sejak awal, kejar-kejaran angka langsung tersaji.

Kedua pasangan sama-sama ngotot, namun pasangan Ren/Tan berhasil memanfaatkan kesempatan dan menutup interval dengan keunggulan 11-9.

Selepas interval mereka sukses menguasai jalannya pertandingan yang berjalan dengan cukup cepat.

Bahkan hal tersebut membuat Marcus meminta tim medis menyemprotkan penghilang rasa sakit.

Marcus/Kevin sebenarnya sempat menyamakan kedudukan menjadi 16-16 dan berbalik unggul pada bagian akhir gim ketiga.

Setelah bertanding selama 1 jam 15 menit akhirnya perjuangan mereka membuahkan kemenangan 23-21.

Baca Juga: Hasil India Open 2023 - Pasangan Nomor Satu Masih Terlalu Kuat untuk Rehan/Lisa

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
33
79
2
Arsenal
34
67
3
Manchester City
34
61
4
Nottingham Forest
33
60
5
Newcastle United
33
59
6
Chelsea
33
57
7
Aston Villa
34
57
8
AFC Bournemouth
33
49
9
Fulham
33
48
10
Brighton & Hove Albion
33
48
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X