Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Bisa Bangkit, Guardiola Tetap Anggap Pemain dan Suporter Lembek

By Sri Mulyati - Jumat, 20 Januari 2023 | 13:45 WIB
Pep Guardiola tidak peduli dengan kondisi di klasemen ataupun hasil derbi Manchester jelang pertemuan dengan Tottenham Hotspur.
MANCITY.COM
Pep Guardiola tidak peduli dengan kondisi di klasemen ataupun hasil derbi Manchester jelang pertemuan dengan Tottenham Hotspur.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menganggap pemain dan suporter timnya lembek meski bisa bangkit dari ketertinggalan.

Pep Guardiola punya segudang kritik atas penampilan terbaru anak-anak asuhnya.

Raihan tiga poin ternyata tidak memuaskan ego pelatih asal Spanyol tersebut.

Bagi Pep Guardiola, hasil akhir tidak selalu menentukan tingkat kepuasannya.

Proses yang dilalui oleh para pemain juga menjadi fokus bagi sang pelatih.

Hal ini yang dinilai hilang meski Manchester City memukul Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 pada laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Kamis (19/1/2023).

Para pemain pun harus menunda bersenang-senang dan menerima kritik terlebih dahulu.

"Kami menderita empat pelanggaran dan tidak bereaksi apa-apa," ucap Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.

Baca Juga: Barcelona Menang Besar, Xavi Tetap Merengek soal Pemain Baru

"Tidak ada hasrat yang tampak dan kami hanya beruntung. Jika tidak berbenah, tim akan kehilangan poin dengan mudah," ucap sang pelatih menambahkan.

Tidak hanya pemain, suporter Man City juga menjadi sasaran kemarahan pria berusia 52 tahun tersebut.

Laga kandang kali ini dianggap tidak memberi keuntungan meski digelar di hadapan suporter sendiri.

"Fan kami bersikap serupa karena hanya diam selama 45 menit," kata Guardiola.

Ia juga mengeluhkan perilaku suporter yang mengejek timnya saat tertinggal.

Perilaku negatif ini dianggap merupakan hasil dari empat gelar Liga Inggris terakhir yang dimenangi Man City di era Pep Guardiola.

Prestasi yang datang beruntun membuat fan jadi menuntut kesempurnaan hasil pada setiap musimnya.

Baca Juga: Debut Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Punya Sebutan Baru untuk Lionel Messi

Man City pun berusaha tetap memenuhi ekspektasi selama musim 2022-2023.

Oleh karena itu, mereka berjuang keras saat tertinggal dua gol dari Tottenham Hotspur pada babak pertama.

Usaha tersebut membuahkan empat gol pada babak kedua yang dua di antaranya dicatatkan oleh Riyad Mahrez.

Julian Alvarez dan Erling Haaland melengkapi kemenangan Man City sehingga bisa memangkas jarak dengan Arsenal menjadi lima poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : ESPN.com
REKOMENDASI HARI INI

Alasan Timnas Indonesia TC di Bali Bukan di Jakarta, Shin Tae-yong: Lapangannya Sangat Baik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X