Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Chelsea dan Timnas Indonesia Ungkap Kunci Sukses Garuda Select Bungkam Inter Milan

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 20 Januari 2023 | 14:00 WIB
Pemain Garuda Select mencetak gol ke gawang Inter Milan
MOLA
Pemain Garuda Select mencetak gol ke gawang Inter Milan
 
BOLASPORT.COM - Secara mengejutkan Garuda Select mampu mengalahkan Inter Milan U-17 dengan skor 2-1 pada laga uji coba di Stadion Sinigaglia, Como, Italia, Rabu (18/1/2023).
 
Dua gol Garuda Select ke gawang Inter Milan U-17 dicetak oleh Rafly Ikram Selang dan Givary Lotra Widyanto.
 
 
Direktur Program Pembinaan Garuda Select, Dennis Wise, mengaku senang atas prestasi yang diberikan anak-anak asuhnya usah mengalahkan Inter Milan U-17.
 
Legenda Chelsea itu mengatakan Inter Milan U-17 sudah mempersiapkan tim sebaik mungkin.
 
Pasalnya, Inter Milan U-17 tidak menganggap remeh Garuda Select.
 

Ini karena pada laga uji coba sebelumnya, Garuda Select mampu menahan imbang AC Milan U-17 dengan skor 0-0.

"Saya sangat bangga atas apa yang berhasil dilakukan para pemain."
 
"Inter melihat kami mampu mengimbangi AC Milan di pertandingan sebelumnya dan menurunkan tim terbaik mereka yang kini memimpin klasemen Liga Italia U-17," ucap Dennis Wise, Jumat (20/1/2023).
 
"Namun anak-anak mampu menerapkan pola permainan yang dipersiapkan dengan baik dan berhasil mencapai hasil maksimal," lanjutnya.
 
Pelatih Akademi Como yang juga membantu Garuda Select, Kurniawan Dwi Yulianto, membeberkan kunci kemenangan tim asal Indonesia itu atas Inter Milan U-17.
 
Baca Juga: Demi Kebaikan Man United, Erik ten Hag Diminta Turuti Keinginan Junior Lionel Messi

Menurut legenda timnas Indonesia itu, pola latihan yang sudah diterapkan sebelumnya berhasil dimaksimalkan dengan baik oleh Alexandro Felix Kamuru dkk.

"Yang paling terlihat adalah fighting spirit mereka, juga secara taktikal, apa yang didapatkan saat latihan ditunjukkan di lapangan."
 
"Sehingga Inter menjadi sangat kesulitan untuk masuk ke daerah kami."
 
"Gol yang tercipta bisa kami dapatkan berkat skema yang sudah dilatih sebelumnya, bukan hanya keberuntungan belaka,” ujar Kurniawan Dwi Yulianto.
 
Kurniawan Dwi Yulianto melanjutkan ada dua pemain Garuda Select yang layak diberikan catatan khusus selain kedua pencetak gol.
 
Baca Juga: Malaysia Bangkitkan Lagi Piala Merdeka yang Mati Suri, Timnas Indonesia Tak Diundang karena Bukan Standar Asia

Kedua pemain itu yakni Alexandro Felix Kamuru dan Andre Pangestu.

Kata Kurniawan Dwi Yulianto, sejak awal program ini, Alexandro Felix Kamuru dan Andre Pangestu harus menjadi pemain pelapis.
 
Sebab, mereka harus bersaing dengan dua pemain asing yang kini mengisi posisinya.
 
"Namun situasi itu terbukti mempercepat perkembangan mereka, dimana mereka justru belajar dari para pemain asing dan meningkatkan kemampuan mereka masing-masing,” tambah Kurniawan.
 
Di sisi lain, bek Garuda Select, Alexandro Felix Kamuru sangat senang bisa mendapatkan kesempatan bermain di lapangan, apalagi melawan Inter Milan U-17.
 
Baca Juga: PSM Makassar vs Bali United - Bekal Didikan Keras Shin Tae-yong, Yakob Sayuri Siap Adu Tajam Lawan Ilija Spasojevic

Menurutnya, ini merupakan sebuah pengalaman luar biasa karena tensi jalannya pertandingan sangat tinggi.

"Untungnya kami bisa tampil secara kompak dan meraih kemenangan."
 
"Tantangan terbesarnya adalah lawan yang punya postur lebih besar, sehingga harus jauh lebih kuat dan berani saat meladeni mereka,” ungkap Alexandro Felix Kamuru.
 
Sementara itu, bek Garuda Select, Andre Pangestu, mengakui ia banyak belajar dari Diego di pertandingan sebelumnya yakni melawan AC Milan U-17.
 
Diego merupakan pemain Como yang kini bergabung bersama Garuda Select.
 
Baca Juga: Timnas Indonesia Masih Berburu Piala AFF, Thailand Sudah Bidik Piala Dunia

Andre Pangestu mengatakan Diego sangat bagus dalam perihal menjaga pemain lawan, keputusan mengambil bola, dan timing yang harus sesuai saat bergeser.

Ia juga mengakui tidak bermain bagus pada babak pertama dan memperbaiki itu semua di babak kedua setelah mendapatkan intruksi dari tim pelatih.
 
"Hal paling bagus di lapangan tadi adalah kerja sama tim ini."
 
"Saat kehilangan bola, kita mundur bersama untuk merebutnya kembali."
 
"Dan saat berhasil merebut, semua juga maju bersama untuk balik menyerang."
 
Baca Juga: Hadapi PSIS, Pelatih Arema FC Khawatir dengan Duet Fortes-Marukawa

"Ini sesuai dengan apa yang diminta tim pelatih pada sesi latihan,” kata Andre Pangestu.

Selanjutnya Garuda Select akan menjalani laga melawan akademi AC Monza pada 24 Januari 2023 dan akademi Como pada 29 Januari 2023.
 
Setelah itu, Garuda Select akan kembali ke kandang mereka yang kini bermarkas di Loughbrough, Inggris.
 


REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Laga Semifinal Jonatan Christie Aneh, Kelakuan Hakim Garis Tuan Rumah Disebut Memalukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X