Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Alasan Arsenal bakal Juara Liga Inggris meski Terus Dipepet Man City

By Khasan Rochmad - Jumat, 20 Januari 2023 | 22:00 WIB
Arsenal punya empat alasan mengapa mereka bisa menjadi juara Liga Inggris 2022-2023 meski dipepet terus-terusan oleh Manchester City.
ADRIAN DENNIS/AFP
Arsenal punya empat alasan mengapa mereka bisa menjadi juara Liga Inggris 2022-2023 meski dipepet terus-terusan oleh Manchester City.

BOLASPORT.COM - Arsenal mempunyai empat alasan mengapa mereka bisa menjadi juara Liga Inggris 2022-2023 meski dipepet terus-terusan oleh Manchester City.

Kemenangan Manchester City atas Tottenham Hotspur pada laga tunda pekan ketujuh, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB, mengubah peta persaingan Liga Inggris 2022-2023.

Kini, Arsenal patut waspada karena hanya unggul lima poin dari The Citizens yang membuntuti di peringkat kedua.

Namun, beberapa alasan bisa membuat Arsenal yakin mengapa mereka bisa meraih titel Liga Inggris di akhir musim nanti.

Alasan tersebut merujuk pada performa Manchester City yang bisa dimanfaatkan oleh Arsenal sebagai penambah motivasi.

Dikutip BolaSport.com dari Daily Express, setidaknya ada empat alasan mengapa Arsenal bakal juara Liga Inggris meski terus dikejar oleh Man City.

Ini dilihat dari beberapa faktor yang dialami oleh anak asuh Pep Guardiola.

1. Kurangnya pertarungan dan semangat tim

Laga Man City kontra Spurs adalah bukti bahwa tim asuhan Pep Guardiola kehilangan kepercayaan diri.

Baca Juga: Masa Depan Antonio Conte Kian Buram Usai Spurs Kena Comeback Man City

The Citizens tertinggal 0-2 saat jeda babak pertama dan mendapatkan cemoohan dari para pendukung di stadion.

Meski pada akhirnya mampu menang dengan skor 4-2, pelatih Pep Guardiola menyayangkan hal tersebut terjadi.

Pelatih asal Spanyol tersebut menganggap bahwa dominasi Man City dalam lima musim dengan menjuarai empat trofi Liga Inggris membuat terlena.

Sementara bagi Arsenal, ini adalah potensi mereka mengakhiri puasa gelar liga setelah 19 tahun dengan yang terakhir direngkuh pada musim 2003-2004 silam.

Manchester City sukses meraih kemenangan comeback atas Tottenham Hotspur di Liga Inggris
TWITTER.COM/CBSSPORTSGOLAZO
Manchester City sukses meraih kemenangan comeback atas Tottenham Hotspur di Liga Inggris

2. Pesimistis bisa menang lawan Arsenal

Man City belum berjumpa The Gunners musim ini setelah pertemuan pertama dilakukan penundaan.

Artinya, tim Manchester Biru akan menghadapi The Gunners dua kali pada paruh kedua musim ini yang dijadwalkan pada pertengahan Februari dan akhir April mendatang.

Ketidayakinan Guardiola ditunjukkan setelah timnya kalah di derbi Manchester melawan Man United.

Baca Juga: Juergen Klopp Harus Sabar, Liverpool Baru Bisa Rekrut Junior Cristiano Ronaldo Musim Panas Nanti

3. Beruntung tidak kalah di laga lawan Tottenham Hotspur

Seperti diketahui, Man City memang kesulitan kala menghadapi tim asal London Utara tersebut meski akhirnya menang.

Para pemainnya tidak bermain dengan intens dan cepat sehingga membuat tim dengan mudah kecolongan dua gol dari Spurs.

Laga tersebut menjadi catatan bagi Guardiola bahwa timnya sedang dalam penurunan performa.

4. Rasa frustrasi dari Man City terhadap penggemar sendiri

Minimnya dukungan yang diberikan saat Man City tertinggal dua gol dari Spurs menjadi bukti ketidakpuasan para penggemar.

Hal tersebut membuat Guardiola frustrasi dan merasa hanya didukung saat meraih kemenangan saja.

Saat kalah, banyak yang menyorot dan mencemooh Erling Haaland cs alih-alih memberikan semangat dan juga dukungan.

Jika hal di atas terus menerus terjadi kepada Man City, maka Arsenal berpeluang besar untuk bisa merengkuh juara.

Menarik untuk dinantikan apakah Arsenal mampu memanfaatkan momen ini dan memastikan merengkuh trofi Liga Inggris di akhir musim nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Pertama Kali Dipanggil Shin Tae-yong, Gelandang Bali United Incar Masuk Skuad Utama Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136