BOLASPORT.COM - Manchester United berniat memboyong Theo Hernandez dengan akan mengorbankan dua pemain sebagai bagian dari pertukaran.
Pemegang 20 titel Liga Inggris ini membuka ketertarikan untuk membajak Theo Hernandez dari AC Milan.
Bersama juara bertahan Liga Italia tersebut, pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini memang tampil menanjak.
Hernandez mampu berkembang menjadi salah satu pemain terbaik di posisinya.
Datang ke San Siro pada 2019 lalu, Hernandez membuktikan diri bisa menjadi pemain penting dan menjadi andalan bagi Stefano Pioli.
Puncaknya tentu saat mengantarkan I Rossoneri buka puasa trofi Serie A dengan merengkuh scudetto pada musim 2021-2022.
Ditambah lagi, saat pergelaran Piala Dunia 2022 dirinya mampu menunjukkan penampilan memikat bersama timnas Prancis.
Pemain berusia 25 tahun ini mengantarkan Les Bleus melaju ke final meski hanya mendapatkan medali runner-up atas kiprahnya di Piala Dunia 2022 Qatar.
Baca Juga: Satu Hal yang Buat Man United bakal Menyesal Jika Jual Maguire
Berkat penampilannya tersebut, Manchester United kepincut dan ingin memboyongnya untuk proyek jangka panjang.
The Red Devils menargetkan ingin melakukan penawaran dengan pihak AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023 mendatang.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, demi memuluskan langkah tersebut Man United akan melibatkan dua pemainnya untuk barter.
Dua pemain yang bakal jadi opsi pertukaran tersebut adalah Anthony Martial dan juga Diogo Dalot.
Sejauh ini Martial menjalani musim yang sulit di bawah asuhan Erik ten Hag bersama Man United.
Cedera kambuhan dan inkonsistensi permainan menjadi masalah utama dari Martial di Old Trafford.
Sementara Dalot, bek asal Portugal tersebut saat ini adalah andalan di sisi kanan pertahanan Setan Merah.
Dalot pun sejatinya tidak asing di Milan karena pernah dipinjamkan satu tahun oleh Man United pada musim 2020-2021 lalu.
Baca Juga: Kena Comeback Man City, 1 Pemain Dituding Jadi Biang Kekalahan Tottenham Hotspur
Keduanya akan habis kontrak pada tahun 2024 mendatang dan akan menjadi opsi untuk mendatangkan Hernandez.
Hernandez sendiri masih terikat kontrak bersama I Rossoneri hingga tahun 2026 mendatang.
Namun, pihak AC Milan saat ini berupaya untuk melakukan kesepakatan kontrak baru kepada sang pemain agar bisa bertahan lebih lama.
Nilai pasar bek bernomor punggung 21 tersebut berada di angka 53 juta pounds atau sekitar Rp988 miliar.
Performa Hernandez di tim AC Milan terhitung produktif mengingat posisinya sebagai bek kiri.
Hernandez mampu membukukan 22 gol dan menghasilkan 27 assist dari total 145 penampilan bersama Si Merah Hitam.
*Hernandez TRANSFER RUMOURS????*
— MUMU Football (@MUMUfootball) January 20, 2023
????????????Manchester United are considering offering Diogo Dalot and Anthony Martial in a swap deal for AC Milan left-back Theo Hernandez, as CalcioMercato said.#MUFC #ManUtd #ManUnited #ManchesterUnited #MUMUfootball pic.twitter.com/JKdqDOCGol
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Calciomerato.com |
Komentar