Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil PSIS Vs Arema FC - Riyan Ardiansyah Jadi Pahlawan Laskar Mahesa Jenar Lagi

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 21 Januari 2023 | 18:01 WIB
Skuad PSIS Semarang saat hadapi Barito Putra di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (6/8/2022).
Liga Indonesia Baru
Skuad PSIS Semarang saat hadapi Barito Putra di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (6/8/2022).

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang susah payah mengahalkan tamunya, Arema FC pada lanjutan pekan ke-19 Liga 1 2022-2023. Riyan Ardiansyah menjela sebagai pahlawan Laskar Mahesa Jenar.

Duel PSIS Semarang vs Arema FC berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (21/1/2023) sore WIB, berakhir dengan skor 1-0 untuk tim tuan rumah.

Gol semata wayang PSIS disarangkan oleh Riyan Ardiansyah pada menit ke-80.

Ini kedua kalinya bagi Riyan menjadi pahlawan PSIS setelah sebelumnya mencetak hattrick untuk kemenangan 3-1 atas Persikabo 1973.

Hasil melawan arema FC membawa PSIS merangsek ke peringkat kedelapan klasemen Liga 1 2022-2023 menggeser tiga tim sekaligus.

Mereka menyamai perolehan poin Arema FC yakni 26 angka yang berdiri tepat di atasnya. 

Jalannya pertandingan

PSIS dan Arema F memulai laga dengan tempo permainan sedang.

Peluang pertama didapatkan tim tuan rumah PSIS yang berawal dari serangan balik cepat.

Taisei Marukawa menggiring bola hingga memasuki kotak penalti, ia kemudian mengirimkan umpan ke sisi kanan.

Umpan tersebut diterima Lutfi Kamal sebelum dieksekusi Ryo Fujii.

Akan tetapi, tembakan gelandang asal Jepang itu belum menemui target.

Baca Juga: Update Lengkap Transfer Pemain Liga 1 2022-2023 -Beberapa Jeb0lan Liga 2 Direkrut, Barito Putera & Persik Aktif Bongkar Pasang

Pada menit ke-14, giliran Carlos Fortes yang membuang kesempatan emas untuk memecah kebuntuan.

Bermula dari umpan terobosan ciamik Ryo Fujii dari tengah lapangan, Carlos Fortes sedianya tinggal berhadapan dengan Adilson Maringa.

Namun, penyerang berpaspor Portugal itu kurang tenang dalam melepaskan tembakan sehingga bola melambung jauh ke atas gawang.

Di kubu lawan, Arema FC juga tidak tinggal diam dan berhasil menciptakan beberapa peluang.

Salah satunya dimiliki Dedik Setiawan yang mampu mengecoh lini belakang PSIS.

Penyerang bernomor punggung 27 itu lantas melakukan tendangan keras tetapi digagalkan kiper Adi Satryo.

Baca Juga: Bermain di Stadion Brawijaya, Laga Persik Kediri Vs Madura United Tanpa Penonton

Memasuki pertengahan babak, Arema FC justru lebih banyak mendominasi permainanan.

Sementara PSIS cenderung lebih berhati-hati dan menunggu untuk serangan balik.

Hingga babak pertama usai, kedua kesebelasan masih bermain imbang tanpa skor 0-0.

Berlanjut babak kedua, PSIS mulai tampil lebih berani dengan mendorong semua pemain lebih ke depan.

Menariknya, mereka menarik keluar pemain terbaik Liga 1 2021, yakni Taisei Marukawa. 

Penyerang berpaspor Jepang itu digantikan oleh Rian Ardiansyah.

Kehadiran Riyan akhirnya membuahkan hasil saat laga menyisakan 10 menit jelang bubar.

Bek kelahiran Pati, 14 Mei 1996 itu berhasil membuat suporter tuan rumah bergemuruh berkat golnya.

Menerima umpan Carlos Fortes, Riyan sempat mengecoh Rizky Dwi sebelum melepaskan tendangan keras yang mengarah ke pojok kanan bawah.

Hingga wasit meniup peluit panjang, PSIS mampu memeprtahankan skor 1-0 atas Arema FC.

 Baca Juga: Jelang Piala Dunia U-20 2023, Aksi Marselino Ferdinan Disorot oleh FIFA

Susunan Pemain PSIS Semarang vs Arema FC:

PSIS Semarang: 30-Adi Satryo; 13-Bayu Fiqri, 5-W. Prasetyo, 20-Brandon, 62-Taufik Hidayat, 71-Luthfi Kamal, 29-Septian David Maulana (45-Ridho Syuhada 64'), 17-Ryo Fujii, 11-Oktafianus Fernando (23-Wawan69'), 7-Taisei Marukawa(14-Riyan Ardiansyah 46'), 9-Carlos Fortes.

Cadangan: 96-Ray Redondo; 27-Meru Kimura, 8-Reza Irfana, 18-Damas Damar, 22-Hari Nur, 24-Bahril Fahreza, 28-Kartika Vedhayanto.

Pelatih: Ian Andrew Gillan.


Arema FC: 90-Adilson Maringa; 12-Rizky Dwi, 4-Sergio Silva, 87-John Alfarizi, 5-Bagas Adi, 8-Renshi Yamaguchi, 6-Evan Dimas (18-Adam Alis), 14-Jayus Hariono, 21-Arkhan Fikri, 27-Dedik Setiawan, 29-Abel Camara (11-Gian Zola 64')

Cadangan: 10-Muhammad Rafli, 24-Andik Rendika, 26-Achmad Figo, 30-Ilham Udin, 33-Andreas Francisco, 37-Ikhfanul Alam, 99-Kushedya Yudo.

Pelatih: Javier Roca.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tanda-tanda Debutan Juara Dunia Kencang Sudah Terlihat di Motor Aprilia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136