BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, tidak tahu apakah timnya bisa lolos ke Liga Champions musim depan setelah dihukum pengurangan poin di klasemen Liga Italia.
Sanksi pemotongan 15 angka buat Juventus jatuh setelah pengadilan mendakwa klub melakukan kecurangan finansial.
Akibatnya, tim asuhan Massimiliano Allegri terpelanting dari peringkat 3 ke posisi 10 klasemen.
Minggu (22/1/2023), Bianconeri menaikkan posisinya satu setrip berkat hasil imbang 3-3 dengan Atalanta.
Allegri mengakui kehilangan 15 poin menyulitkan langkah klub meraih target.
Dari mencoba mengejar Napoli di jalur scudetto, Bianconeri mesti realistis dengan cuma membidik tiket ke Liga Champions musim depan.
Artinya, Juventus minimal kudu finis di peringkat 4, sementara lima anak tangga di atasnya kini dihuni Torino, Udinese, Lazio, Atalanta, dan AS Roma.
Baca Juga: Kronologi Investigasi Kasus Juventus sejak 2021, dari Terancam Degradasi sampai Dikurangi 15 Poin
Bisakah target tersebut diwujudkan?
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sport.sky.it |
Komentar