BOLASPORT.COM - Winger Juventus, Federico Chiesa, dilaporkan berpeluang untuk hengkang ke Real Madrid setelah I Bianconeri dijatuhi sanksi.
Juventus baru saja dijatuhi sanksi pengurangan 15 poin di klasemen Liga Italia oleh Pengadilan Banding FIGC.
I Bianconeri didakwa melakukan pelanggaran dalam transaksi transfer.
Dengan pengurangan poin tersebut, Juventus kini tertinggal 27 poin dari Napoli yang menduduki puncak klasemen Liga Italia 2022-2023.
Situasi tersebut membuat sejumlah bintang Juventus mulai mempertimbangkan untuk pergi.
Menurut laporan dari Fichajes yang dikutip BolaSport.com, Real Madrid mencoba mengambil keuntungan dari situasi ini untuk mendekati Federico Chiesa.
Winger berusia 25 tahun itu merupakan pemain bintang di Juventus.
Baca Juga: 3 Alasan Lionel Messi Batal Teken Kontrak Baru di PSG, Salah Satunya karena Kylian Mbappe
Nama Chiesa sempat mengangkasa bersama Juventus sebelum menderita cedera beruntun, mulai dari ligamen sampai otot, yang membuatnya absen nyaris sepanjang tahun lalu.
Namun, hal itu tak membuat Real Madrid khawatir.
Los Blancos tetap percaya Chiesa adalah pemain yang tepat untuk mengisi posisi sayap.
Real Madrid memang diketahui membutuhkan penyerang sayap baru lantaran kontrak Marco Asensio akan kedaluwarsa pada akhir musim 2022-2023.
Sejauh ini, El Real belum bisa meyakinkan Asensio untuk perpanjang kontrak.
Baca Juga: Kejutan! Lionel Messi Batal Perpanjang Kontrak di PSG, Fix Pulang ke Barcelona?
Namun, Real Madrid harus menyiapkan dana sangat besar untuk menebus Federico Chiesa dari Juventus.
Pasalnya, harga pasaran Chiesa ditaksir mencapai 70 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun).
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | fichajes.com |
Komentar