Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marcus Rashford Pepet Senior Lionel Messi Usai Hancurkan Nottingham Forest dengan Gol Lari 55 Meter

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 26 Januari 2023 | 07:45 WIB
Marcus Rashford (kanan) merayakan gol Manchester United ke gawang Nottingham Forest di Piala Liga Inggris (25/1/2023). Itu gol ke-10 Rashford dalam 10 penampilan pasca-Piala Dunia 2022.
DARREN STAPLES/AFP
Marcus Rashford (kanan) merayakan gol Manchester United ke gawang Nottingham Forest di Piala Liga Inggris (25/1/2023). Itu gol ke-10 Rashford dalam 10 penampilan pasca-Piala Dunia 2022.

BOLASPORT.COM - Marcus Rashford memepet rekor senior Lionel Messi usai menghancurkan Nottingham Forest dengan gol lari 55 meter dalam ajang Piala Liga Inggris.

Manchester United berhasil meraih kemenangan penting dalam leg 1 babak semifinal Piala Liga Inggris 2022-2023 melawan Nottingham Forest.

Bertindak sebagai tim tamu di City Ground Stadium, Manchester United sukses menghajar tuan rumah dengan skor cukup telak, yakni 3-0.

Dua gol pertama Manchester United dicetak oleh Marcus Rashford pada menit ke-6 dan Wout Weghorst pada menit ke-45.

Adapun gol penutup Setan Merah dicetak oleh Bruno Fernandes pada menit ke-89.

Salah satu gol apik tercipta lewat aksi Marcus Rashford di awal babak pertama.

Penyerang timnas Inggris itu menerima operan Casemiro di sisi kiri wilayah permainan Manchester United.

Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris - Man United Hajar Nottingham dengan Lari 55 Meter Rashford dan Gol Debut Weghorst

Dari situ, Rashford menggiring bola dengan aksi solo run menawan kira-kira berjarak tempuh 55 meter sampai ke area dekat gawang Nottingham.

Ia berlari, menukik, menyelinap di antara dua pemain lawan, lalu melepaskan tembakan yang tak kuasa disetop kiper Wayne Hennessey.

Gol tersebut memastikan Rashford telah mencetak lima gol sepanjang penyelenggaraan Piala Liga Inggris musim ini.

Catatan tersebut sekaligus membuat Rashford menjadi pemain Manchester United kedua yang mencetak minimal lima gol dalam satu musim Piala Liga Inggris.

Kali terakhir pemain yang mampu menciptakan minimal lima gol dalam satu musim Piala Liga Inggris untuk Setan Merah adalah mantan penyerang timnas Argentina, Carlos Tevez.

Senior Lionel Messi itu menorehkan catatan tersebut pada musim 2008-2009 dengan raihan enam gol.

Rashford sebenarnya bisa melampaui rekor Tevez tersebut apabila mampu selalu mencetak gol pada leg 2 babak semifinal dan babak final Piala Liga Inggris jika lolos.

Baca Juga: Legenda Man United Ramai-ramai Serang Antony, Sebut Investasi Bodong hingga Membosankan

Leg 2 antara Manchester United dan Nottingham Forest akan berlangsung di Stadion Old Trafford pada Rabu (1/2/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Opta Joe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X