Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Vs Borneo FC - Kans Maung Bandung Kudeta Persija di Puncak

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 26 Januari 2023 | 09:00 WIB
Striker Persib, Ciro Alves, mencetak gol ke gawang Persija yang dikawal kiper Andritany Ardhiyasa dalam laga tunda pekan ke-11 Liga 1, Rabu (11/1/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Persib, Ciro Alves, mencetak gol ke gawang Persija yang dikawal kiper Andritany Ardhiyasa dalam laga tunda pekan ke-11 Liga 1, Rabu (11/1/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

BOLASPORT.COM - Persib berpeluang menggeser Persija di puncak klasemen Liga 1 2022/2023 jika berhasil mengandaskan Borneo FC.

Persib dan Borneo FC bakal saling sikut pada laga pekang ke-20 Liga 1 2022/2023.

Duel Persib vs Borneo FC berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Kamis (26/1/2023) pukul 15.30 WIB.

Persib saat ini menempati peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan raihan 36 poin.

Baca Juga: Alasan Hilangnya Michael Krmencik dan Hanno Behrens pada Laga Persija vs PSM Makassar

Kendati begitu, skuad asuhan Luis Milla ini cuma berjarak dua poin dari Persija yang bertengger di puncak.

Persija baru saja merebut peringkat pertama usai menaklukkan PSM Makassar 4-2, Rabu (25/1).

Persija dan PSM sama-sama mengumpulkan 38 poin tapi Macan Kemayoran unggul head to head.

Mengingat laga kontra Borneo FC merupakan penutup pekan ke-20, Persib pun berpeluang untuk mengkudeta posisi Persija.

Hal itu bisa terjadi apabila Marc Klok dan kolega mampu mendulang poin penuh dari Borneo FC.

 Baca Juga: H-1 Lokasi Pertandingan Persib Bandung Vs Borneo FC Belum Fix, Direktur PT PBB: Masih Diusahakan

Pelatih Persib, Luis Milla memastikan timnya bakal bermain impresif dengan determinasi tinggi dan penuh percaya diri.

Skuad Pangeran Biru juga mengusung misi revans atas kekalahan telak dari Borneo FC pada putaran pertama.

"Bagi kami ini adalah laga yang sangat penting dan ini seperti laga final. Kami ingin melanjutkan hasil yang positif dan dinamis ini," ucap Milla.

"Kami harus tetap bermain dengan spirit yang bagus, kami pergi dengan tim dengan spirit yang bagus dan diharapkan bisa berlanjut," kata Milla.

Di kubu lawan, Borneo FC datang dengan bekal kurang meyakinkan setelah meraih hasil imbang tiga laga buruntun.

Akan tetapi, Luis Milla tetap menilai Borneo FC adalah tim yang patut diwaspadai.

Menurut dia, Pesut Etam memiliki lini serang berbahaya dengan kehadiran sosok Matheus Pato yang telah mencetak 12 gol.

Belum lagi keberadaan Stefano Lilipaly dan Jonathan Bustos yang siap memanjakan bomber asal Brasil itu.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Tertangkap Kamera Telah Jalani Tes Medis Bersama Jeonnam Dragons

"Borneo FC adalah tim yang sangat bagus, menurut saya mereka punya kekuatan di penyerangan dan salah satu yang paling bagus di liga."

"Di sana ada (Jonathan) Bustos, (Stefano) Lilipaly dan (Matheu) Pato. Selain itu mereka adalah tim yang agresif, mereka punya pengalaman dan pemain-pemain lokal yang bagus," sebut Milla.

Pada pertandingan nanti, Luis Milla memboyong sebanyak 22 pemain terbaiknya.

Meski kehilangan Nick Kuipers di lini belakang, Persib kembali diperkuat Marc Klok dan Rachmat Irianto yang sebelumnya kurang fit.

Daftar 22 pemain Persib untuk menantang Borneo FC:

Penjaga gawang: Teja Paku Alam, Reky Rahayu, Fitrul Dwi Rustapa

Belakang: Victor Igbonefo, Kakang Rudianto, Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato, Rachmat Irianto, Henhen Herdiana

Gelandang: Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Beckham Putra Nugraha, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Erwin Ramdani, Arsan Makarin, Ferdiansyah

Penyerang: Ezra Walian, Ciro Alves, David da Silva.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Sudah Paham Tradisi Man United, Ruben Amorim Siap Persembahkan Kemenangan di Laga Debut

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X