BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam dikabarkan akan segera bergabung dengan klub K-League 2, Jeonnam Dragons.
Asnawi Mangkualam kedapatan menjalani tes medis bersama Jeonnam Dragons.
Kabar itu muncul karena foto dari media Korea Selatan, Sports-G pada Rabu (25/1/2023) yang memperlihatkan Asnawi tengah menjalani tes medis di sebuah rumah sakit di Gwangyang Jeonllanam-do.
Dengan telah menjalani tes medis, Asnawi Mangkualam selangkah lagi akan bergabung dengan Jeonnam Dragons.
Asnawi Mangkualam ternyata memiliki cerita menarik dengan Jeonnam Dragons.
Baca Juga: Kabar Buruk Persis Solo, Fabiano Beltrame Menepi 1 Tahun Akibat Cedera Serius
Pasalnya, bek kanan timnas Indonesia itu pernah membuat Jeonnam Dragons gigit jari.
Itu terjadi saat Asnawi Mangkualam bermain untuk klub Ansan Greeners yang juga berkompentisi di K-League 2.
Asnawi Mangkualam menorehkan gol ke gawang Jeonnam Dragons pada pekan ke-30 K-League 2 musim 2022, 31 Juli 2022.
Mantan pemain PSM Makassar itu mencetak gol ke gawang Jeonnam Dragons pada menit ke-59.
Asnawi mampu melewati dua pemain Jeonnam Dragons hingga ia bisa membawa bola merangsek ke kotak pertahanan Jeonnam Dragons.
Setelah itu, ia sukses melesatkan bola masuk ke dalam gawang dan membuat kiper Jeonnam Dragons tak berkutik.
Baca Juga: Ditanya Soal Pemain Baru, Pelatih PSM Makassar: Di Posisi Mana Kami Sekarang?
Gol itu mengawali kebangkitan Ansan Greeners setelah pada babak pertama bermain imbang 0-0.
Setelah gol Asnawi, Ansan Greeners mampu melesatkan dua gol lagi melalui brace Thiago Henrique pada menit ke-68 dan 72.
Ansan Greeners menang atas Jeonnam Dragons dengan skor 3-0.
Mari kita tunggu pengumuman resmi dari Jeonnam Dragons atas Asnawi Mangkualam.
Pasalnya, kontrak pemain 23 tahun itu di Ansan Greeners berakhir pada 31 Desember 2023.
Asnawi Mangkualam sudah bergabung dengan Ansan Greeners sejak Februari 2021.
Ia telah memainkan 40 pertandingan di K-League 2, mencetak dua gol, dan membuat tiga assist untuk Ansan Greeners.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Transfermarkt.com |