BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, tidak puas dengan penampilan mereka pada Indonesia Masters 2023.
Lanny/Ribka harus angkat koper pada babak kedua turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 ini.
Lanny/Ribka kalah dengan skor 21-19, 18-21, 21-23 tipis dari wakil India, Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa, pada pertandingan di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (26/1/2023).
Mereka mengaku kehilangan momentum karena banyak melakukan kesalahan sendiri di gim kedua.
Sementara pada gim pamungkas, Lanny/Ribka telat panas sehingga harus mengakui keunggulan pasangan lawan.
"Kami banyak melakukan kesalahan di gim kedua. Pada gim ketiga, kami memulai laga dengan lambat dan tertinggal jauh," ucap Lanny dalam laman resmi PBSI.
Lanny/Ribka mengambil pelajaran berharga dari pertandingan kali ini.
Ke depannya mereka ingin siap bermain maksimal sejak awal. Kesalahan sekecil apapun juga ingin mereka kurangi.
Sementara mengenai hasil yang mereka raih, kegagalan melangkah lebih jauh menyisakan kekecewaan kepada Lanny/Ribka.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Kans Besar Tembus Semifinal, Leo/Daniel Ogah Kehilangan Fokus
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar