BOLASPORT.COM - Pertandingan Arema FC vs Bali United pada pekan ke-21 Liga 1 2022/2023 resmi ditunda.
Arema FC sedianya dijadwalkan menjamu Bali United pada Senin 30 Januari 2023.
Akan tetapi, tim berjuluk Singo Edan hingga saat ini belum memiliki markas untuk menggelar laga kandang.
Mereka masih kesulitan untuk mendapatkan izin menggelar pertandingan Liga 1 di sejumlah daerah.
Kepastian penundaan laga Arema FC vs Bali United diumumkan melalui media sosial klub Serdadu Tridatu, Sabtu (28/1/2023) pagi WIB.
"Laga tandang vs Arema FC 30 Januari 2023 resmi ditunda karena masalah perizinan venue," tulis Bali United di Instagram.
Baca Juga: Persis vs Persita, Laskar Sambernyawa Usung Revans dan Curi Poin Penuh
Dengan situasi ini, skuad Bali United memutuskan pulang ke Bali untuk mempersiapkan laga pekan ke-22 Liga 1 melawan Barito Putera.
Teco dan pasukannya sebelumnya baru saja melakoni laga tandang kontra RANS Nusantara FC, (25/1).
Mereka sempat bertahan menantikan kabar baik soal laga menghadapi Arema FC namun tak kunjung ada kejelasan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : |
Komentar