Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Risto Mitrevski Cetak Gol Cantik, Dewa United Tahan Imbang Bhayangkara FC

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 28 Januari 2023 | 17:53 WIB
Suasana pertandingan antara Bhayangara United vs Dewa United di Stadion WIbawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/28/2023).
TWITTER/@DEWAUNITEDFC_
Suasana pertandingan antara Bhayangara United vs Dewa United di Stadion WIbawa Mukti, Bekasi, Sabtu (1/28/2023).

BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC bermain imbang 1-1 melawan Dewa United dalam laga pekan ke-21 di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (28/1).

Babak pertama masuk menit ke-14 masih belum ada peluang emas tercipta dari kedua tim.

Percobaan dari Dewa United melalui Karim Rossi terjadi pada menit ke-16.

Namun, tendangan Rossi masih terlalu lemah dan bisa diamankan oleh kiper Awan Setho.

Baca Juga: Dipanggil untuk TC Timnas U-20 Indonesia, Bek Muda Persib Bandung Janji Beri Bukti ke Shin Tae-yong

Bhayangkara FC hampir mencetak gol pada menit ke-31.

TM Ichsan yang sudah ada di depan gawang melepaskan tendangan dari sisi kanan.

Bola hanya melintas di depan gawang Dewa United dan meninggalkan lapangan pertandingan.

Kembali Bhayangkara FC memberikan ancaman lewat Antoni Putro dari luar kotak penalti (36').

Tendangan Antoni berhasil ditepis oleh kiper M Natshir dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Samsul Arifin mendapatkan kartu kuning pada menit ke-44 setelah melanggar Natanael Siringo Ringo.

Tidak banyak peluang tercipta dari kedua tim, babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0.

Baca Juga: Shin Tae-yong Balik ke Indonesia pada 30 Januari 2023

Babak kedua Bhayangkara FC memberikan ancaman melalui Matias Mier (50').

Tendangan keras Matias masih melebar tipis di sisi kanan gawang Dewa United.

Dewa United mencetak gol pada menit ke-55.

Risto Mitrevski dari luar kotak penalti melepaskan tendangan ke tiang jauh dan gagal dijangkau oleh kiper Awan Setho.

Baca Juga: Gabung Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa Siap Jegal Persija dalam Perebutan Juara

Bhayangkara FC menyamakan kedudukan pada menit ke-78.

Berawal dari tusukan dari Dendy Sulistyawan, dia berhasil melewati hadangan pemain Dewa United.

Dendy mengirim bola ke sisi kanan dan diterima oleh Matias Mier.

Tanpa kawalan, tendangan keras Matias langsung menghujam gawang Dewa United.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Abduh Lestaluhu Dikartu Merah Usai Dorong Wasit, Persis Curi Poin dari Kandang Persita

Peluang dari Dewa United melalui Sugeng Efendi dari sisi kanan.

Tendangan Sugeng masih bisa ditepis oleh Awan Setho (88').

Tidak ada tambahan gol terjadi, pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.

FT Bhayangkara FC vs Dewa United 1-1 (Matias Mier 78'/ Risto Mistrevski 55').

Susunan pemain Bhayangkara FC vs Dewa United:

Bhayangkara FC: 12-Awan Setho; 18-Samsul Arifin (31-Dimas Juliono 84'), 2-I Putu Gede, 6-Aji Joko, 4-Andreson Salles, 10-Ahmad Najem (8-M Hargianto 73'), 33-Matias Mier, 19-T. M Ichsan (26-Ripal Wahyudi 65'), 17-Antoni Putro (77-Kasim Botan 66'), 22-Dendy Sulistyawan, 20-Sani Rizki (21-Titan Agung 84').

Pelatih: Widodo C Putro.

Dewa United: 1-M Natshir; 5-Risto Mitrevski, 14-Miftah Anwar Sani, 12-Bhudiar Riza, 17-Brian Fatari, 4-Asep Berlian (24-Ichsan Kurniawan 69'), 15-Rangga Muslim, 95-Lucas Ramos, 10-Karim Rossi, 20-Majed Osman (27-Sugeng Efendi 83'), 99-Natanael Siringo Ringo (28-Ramai Rumakiek 61').

Pelatih: Johannes Henrikus Riekerink

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Carlo Ancelotti Mulai Ketar-ketir Real Madrid Jadi Tim Gampang Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X