BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil mengakhiri puasa gelarnya setelah memenangi duel Merah Putih di partai final Indonesia Masters 2023.
Pebulu tangkis yang kini menduduki peringkat tiga dunia tersebut, menghadapi rekannya sendiri, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Tampil di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu (29/1/2023) dia menang lewat pertandingan dua gim langsung.
Kedua pemain sebenarnya bertanding dengan cukup ketat sejak awal gim pertama, namun pengalaman Jonatan terlihat ketika memasuki bagian akhir masing-masing gim.
Dia mampu mendominasi permainan dan menciptakan peluang demi peluang untuk mencetak angka.
Akhirnya Jonatan mampu memetik kemenangan dengan skor akhir 21-15, 21-13.
Selepas pertandingan dia mengucapkan rasa terima kasih kepada sang pelatih, Irwansyah.
Baginya, pelatih yang sudah menemaninya sejak tahun lalu itu memberikan dampak yang cukup signifikan dalam karier.
Pasalnya, Jonatan sudah cukup lama tidak merasakan gelar juara.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar