Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Fakta Witan Sulaeman Gabung ke Persija, Deal Sampai Jam 2 Pagi

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 31 Januari 2023 | 10:40 WIB
Penyerang timnas Indonesia, Witan Sulaeman, merayakan gol atau selebrasi seusai mencetak gol dalam laga melawan Kamboja di Grup A Piala AFF, Jumat (23/12/2022) di SUGBK, Senayan.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Penyerang timnas Indonesia, Witan Sulaeman, merayakan gol atau selebrasi seusai mencetak gol dalam laga melawan Kamboja di Grup A Piala AFF, Jumat (23/12/2022) di SUGBK, Senayan.

BOLASPORT.COM - Witan Sulaeman memutuskan untuk pulang kampung ke Indonesia dan bergabung bersama Persija Jakarta.

Sebelumnya, pemain berusia 21 tahun itu sempat berkarier di Eropa sejak 2020.

Witan Sulaeman menjadi pemain terakhir Persija Jakarta yang didatangkan pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Tim berjulukan Macan Kemayoran itu sebelumnya mendatangkan Birrul Walidain, Dandi Maulana, Aji Kusuma, dan Rahmat Nicko.

BolaSport.com merangkum ada lima fakta yang terjadi usai Persija Jakarta mendatangkan Witan Sulaeman.

Fakta pertama, Persija Jakarta menjadi klub ketiga Witan Sulaeman di Indonesia.

Pemain asal Palu, Sulawesi Tengah, itu sebelumnya sempat memperkuat Persab Brebes pada ajang Piala Soeratin 2016.

Bersama Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman sukses membawa Persab Brebes menjadi juara di ajang tersebut.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Persija Kontrak Jangka Panjang Witan Sulaeman

Selanjutnya Witan Sulaeman memutuskan untuk bergabung bersama PSIM Yogyakarta pada putaran kedua Liga 2 2019.

Witan Sulaeman hanya setengah musim di PSIM Yogyakarta sambil menunggu usianya mencapai 18 tahun untuk bisa berkarier di Eropa.

Benar saja pada 2020, Witan Sulaeman langsung memulai kariernya di Eropa dengan memperkuat Radnick Surdulica, Lechia Gdansk, FK Senica, dan AS Trencin.

Di awal 2023, Witan Sulaeman memutuskan kembali ke Indonesia dan bergabung bersama Persija Jakarta.

Baca Juga: PSSI Belum Bisa Jamin 3 Pemain Naturalisasi Tampil di Piala Asia U-20 2023

Fakta kedua, Persija Jakarta benar-benar serius mendatangkan Witan Sulaeman.

Buktinya, Persija Jakarta harus mengeluarkan uang transfer untuk menebus Witan Sulaeman dari klub sebelumnya, AS Trencin.

Informasi ini didapatkan BolaSport.com dari sumber terpercaya.

Meski begitu, tidak diketahui berapa uang yang dikeluarkan Persija Jakarta untuk mendatangkan Witan Sulaeman.

Baca Juga: Timnas Indonesia Bakal Semakin Kuat di FIFA Matchday Maret 2023, Dua Pemain Naturalisasi Berpeluang Debut

Sejatinya tidak hanya Witan Sulaeman saja yang ditebus Persija Jakarta.

Persija Jakarta sempat mengeluarkan uang lebih untuk mendatangkan Syahrian Abimanyu dari Johor Darul Takzim dan Dandi Maulana dari Persebaya Surabaya.

Fakta ketiga, usai mengeluarkan uang lebih, Persija Jakarta langsung mengikat Witan Sulaeman dengan durasi jangka panjang.

Baby Shark julukan Witan Sulaeman akan membela Persija Jakarta hingga 3,5 tahun ke depan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Bakal Lakoni Dua Laga Uji Coba pada Maret 2023

Fakta keempat, ada informasi bahwa Witan Sulaeman masih belum berada di Indonesia.

Ia kabarnya masih di luar negeri dan belum diketahui kapan mulai bergabung bersama Persija Jakarta.

Witan Sulaeman sebelumnya juga sempat mengikuti rangkaian uji coba bersama AS Trencin.

Bahkan, dua hari yang lalu Witan Sulaeman masih bermain bersama AS Trencin.

Baca Juga: Persija Jakarta Tetap Percaya dengan Hanno Behrens dan Michael Krmencik

Fakta kelima, negosiasi antara manajemen Persija Jakarta dengan Witan Sulaeman cukup alot.

Pasalnya, kesepakatan Witan Sulaeman bergabung ke Persija Jakarta ditunggu sampai Selasa (31/1/2023) pukul 02.00 dini hari.

Informasi ini didapatkan dari mantan Ketua Umum The Jakmania, Ferry Indrasjarief, dalam mengomentari akun instagram Persija Jakarta.

Pria yang akrab disapa Bung Ferry itu mengucapkan terima kasih kepada manajemen Persija Jakarta.

"Terima kasih untuk Pak Panca dan Ganesha."

"Makasih juga untuk Diego dan Frits yang kerja sampai jam 2 pagi untuk tuntaskan perburuan ini, Shark Attack," tulis Bung Ferry.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Sampai Tertinggal 3-13, Ana/Tiwi Tumbang di Tangan Matsuyama/Shida

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X