Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Borneo FC, Persebaya Surabaya Dipastikan Tampil Tanpa Satu Pemain

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 31 Januari 2023 | 17:00 WIB
Pemain Persebaya Surabaya termasuk Rizky Ridho saat merayakan kemenangan atas Madura United.
INSTAGRAM/@OFFICIALPERSEBAYA
Pemain Persebaya Surabaya termasuk Rizky Ridho saat merayakan kemenangan atas Madura United.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya sudah harus bersiap-siap jelang lanjutan pekan ke-22 Liga 1 2022-2023.

Persebaya Surabaya tak punya banyak waktu untuk merayakan kemenangan atas Madura United.

Pasalnya, tim berjuluk Bajul Ijo sudah harus bersiap dengan pekan ke-22.

Persebaya Surabaya bakal bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, pada Jumat (3/2/2023) mendatang.

Laga ini sudah boleh dihadiri oleh pendukung setia Persebaya yaitu Bonek.

Meski begitu, Persebaya Surabaya dipastikan tidak akan diperkuat bek asing andalannya, Leo Lelis.

Lelis harus absen akibat akumulasi kartu setelah mengoleksi total 4 kartu kuning.

Kehilangan Lelis di lini belakang tentu bakal menjadi kehilangan besar bagi Bajul Ijo.

Ini karena eks pemain Persiraja Banda Aceh itu makin kompak berduet dengan Rizky Ridho di jantung pertahanan Persebaya.

Dalam tiga pertandingan terakhir, duet Rizky Ridho dan Leo Lelis sudah mencatat dua cleansheet.

Baca Juga: Perkiraan Susunan Pemain Dewa United Usai Egy Maulana Vikri Gabung

Tak cuma kuat dalam bertahan, Lelis juga tergolong sebagai bek produktif.

Total 5 gol telah ia catatkan hingga pekan ke-21 ini.

Terkini, satu golnya bantu Persebaya Surabaya menang di markas Madura United.

Kala itu, Persebaya Surabaya menang dengan skor 2-0 atas Madura United.

Meski begitu, Persebaya Surabaya tidak memiliki pelapis seimbang untuk Leo Lelis.

Baca Juga: Jika Arema FC Benar-benar Mengundurkan Diri dari Liga 1, Sederet Sanksi dan Denda Besar Menanti

Pasalnya, Persebaya Surabaya hanya tinggal berharap pada dua bek mudanya saat ini.

Pos yang ditinggalkan Leo Lelis kemungkinan bakal diisi oleh Riswan Lauhin.

Tak cuma Riswan, masih ada George Brown yang juga bisa dimanfaatkan sebagai pemain bek tengah.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, meminta pemainnya untuk tidak bereforia berlebihan atas kemenangan ini.

"Saya berharap pemain tidak berlebihan bereforia dengan kemenangan ini karena masih ada 15 pertandingan lagi ke depan. Malam ini boleh menikmati kemenangan, tapi besok harus mulai fokus, harus latihan lagi, jadwal terlalu mepet," kata Aji Santoso seusai laga.

Laga terdekat, Persebaya akan menjamu Borneo FC 3 Februari 2023 mendatang.

"Saya sampaikan pada pemain untuk tetap fokus karena posisi di atas kita sedikit jauh, kami tetap fokus mengejar itu, mudah-mudahan trend positif ini bisa terjaga beberapa pertandingan lagi," pungkas Aji Santoso.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Surya
REKOMENDASI HARI INI

Media Italia Puji Setinggi Langit Jay Idzes meski Venezia Keok, Disebut yang Terbaik di Lapangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136