Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyebab PSIS Tumbang Lawan Persib dan Alasan Pemain Terbaik Liga 1 2021 Ditepikan

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 1 Februari 2023 | 11:15 WIB
Susana pertandingan antara PSIS Semarang versus Persib Bandung pada laga pekan ke-21 Liga 1 2022/2023, di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Selasa (31/1/2023).
Susana pertandingan antara PSIS Semarang versus Persib Bandung pada laga pekan ke-21 Liga 1 2022/2023, di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Selasa (31/1/2023).

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang harus mengakui keunggulan Persib Bandung pada laga pekan ke-21 Liga 1 2022/2023.

Bermain di Stadion Jatidiri Semarang, Selasa (31/1/2023), duel berakhir PSIS vs Persib berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu.

Kekalahan atas Persib memutus rangkaian tren positif PSIS dalam dua pertandingan terakhir.

Caretaker PSIS, Muhammad Ridwan mengaku tetap bangga dengan perjuangan anak asuhnya meskipun hasilnya tidak sesuai harapan.

Baca Juga: Aji Santoso Meminta Pemain Persebaya Surabaya Waspadai Tiga Pemain Berbahaya Milik Borneo FC

"Kita syukuri laga hari ini dapat dilalui tanpa ada pemain yang cedera. Harus diakui ini adalah laga yang berat," kata Ridwan.

"Kita sudah keluarkan segala usaha dan kekuatan yang kita punya untuk memenangi laga namun belum bisa memenangi pertandingan," ujarnya.

Eks mantan pemain timnas Indonesia itu juga menyesalkan strateginya tidak berjalan seperti yang direncanakan.

Dalam laga tersebut, Ridwan mengambil risiko mencadangkan dua pemain asing, yakni Taisei Marukawa dan Vitinho.

Terkhusus tanpa Taisei Marukawa, permainan PSIS di babak pertama tampak kurang menggigit.

Imbasnya, Persib justru mampu menguasai bola dan bahkan memimpin dua angka lewat gol Marc Klok dan Ciro Alves.

Taisei Marukawa dan Vitinho sendiri baru dimasukkan saat laga memasuki babak kedua.

Kehadiran kedua pemain itu cukup mendongrak permainan Laskar Mahesa Jenar.

Taisei Marukawa, pemain terbaik Liga 1 2021 bahkan sukses mencetak gol balasan pada menit ke-65.

Sayangnya, pelatih Persib Luis Milla tidak tinggal diam merespons gol tuan rumah dan langsung melakukan penyesuaian.

Maung Bandung berhasil menutup laga dengan skor 1-3 berkat gol tambahan David da Silva.

"Marukawa dan Vitinho kita tidak mainkan sejak babak pertama karena pertimbangan kebugaran keduanya," kata Ridwan.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - PSIS Semarang Daftarkan 2 Pemain Baru pada Hari Terakhir

"Jadi ini untuk menyelamatkan keduanya dari potensi cedera. Itu yang membuat kita siapkan keduanya bermain di babak kedua.

"Saat mereka masuk dampaknya besar walau belum cukup untuk mengubah keadaan pertandingan," ujarnya.

Selain itu, Ridwan juga mengakui kekalahan PSIS karena memang Persib memiliki kualitas permainan lebih baik.

"Kekompakan dan kekuatan Persib membuat mereka punya kesempatan untuk kembali tampil sebagai juara seperti tahun 2014 silam," kata Ridwan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : ligaindonesiabaru.com
REKOMENDASI HARI INI

Usai Debut Mengecewakan bersama Timnas Indonesia, Kevin Diks Jadi Inspirator Kemenangan FC Copenhagen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136