BOLASPORT.COM - Persija Jakarta memberi respons isu terkait pemanggilan sembilan pemainnya ke pemusatan latihan timnas U-20 Indonesia.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas U-20 Indonesia memanggil 30 pemain ke pemusatan latihan jangka panjang sebelum Piala Asia U-20 2023.
TC ini rencananya mulai bergulir pada awal Februari mendatang.
Dalam daftar proyeksi pemain yang akan tampil di Piala Asia U-20 2023, Persija Jakarta jadi tim yang paling banyak mengirim pemain.
Tercatat ada sembilan pemain muda tim Macan Kemayoran yang bergabung dalam skuad yang ada sementara.
Yakni Achmad Maulana, Alfriyanto Nico, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Frengky Missa, Ginanjar Wahyu, Muhammad Ferarri, Resa Aditya, dan Barnabas Sobor.
Ada dua pemain Teuku Razza dan Rayhan Putra yang sempat dipanggil saat TC di Turki dan Spanyol tapi tidak dipanggil lagi.
Tentu, pemanggilan ini memicu kontroversi di kalangan pencinta sepak bola Indonesia, khususnya fans Persija Jakarta.
Pasalnya, pemanggilan sembialn pemain tersebut datang saat yang bersamaan dengan kondisi Persija Jakarta yang masih bersaing di trek perburuan gelar Liga 1 2022-2023.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar