BOLASPORT.COM - Presiden Benfica, Rui Costa, mengecam kepindahan Enzo Fernandez ke Chelsea pada bursa transfer musim dingin 2023.
Chelsea sukses membajak Enzo Fernandez dari Benfica saat deadline day bursa transfer musim dingin 2023 pada menit-menit terakhir sebelum penutupan.
Harga selangit dengan nilai 121 juta euro atau sekitar Rp1,9 triliun dibayarkan The Blues kepada The Eagles.
Transfer ini tentu sangat menguntungkan bagi Benfica karena bisa menjual sang pemain dengan nominal tinggi.
Namun, bagi Chelsea harga tersebut seperti perjudian mengingat Fernandez adalah nama yang baru naik pada musim 2022-2023.
Kiprah Fernandez di Benfica pada paruh pertama musim ini memang cukup bagus, tetapi yang membuat nilainya melambung jauh adalah Piala Dunia 2022.
Bersama timnas Argentina, gelandang berusia 22 tahun ini keluar sebagai juara dengan mendapatkan label Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2022.
Presiden Benfica, Rui Costa, mengecam kepindahan Fernandez ke Chelsea sebagai hal yang tidak etis.
Baca Juga: Kocaknya Fan Arsenal, Minta Mikel Arteta Dipecat dan Ganti dengan Jose Mourinho
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar