Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabriel Martinelli Resmi Teken Kontrak Jangka Panjang bersama Arsenal

By Khasan Rochmad - Jumat, 3 Februari 2023 | 21:45 WIB
Arsenal resmi memperpanjang kontrak Gabriel Martinelli dan bertahan hingga tahun 2027 di Emirates Stadium.
TWITTER.COM/GABIMARTINELLI
Arsenal resmi memperpanjang kontrak Gabriel Martinelli dan bertahan hingga tahun 2027 di Emirates Stadium.

BOLASPORT.COM - Winger Arsenal, Gabriel Martinelli, resmi meneken kontrak jangka panjang bersama The Gunners.

Kepastian ini dikutip BolaSport.com dari laman resmi Arsenal yang diumumkan pada Jumat (3/2/2023) waktu setempat.

Martinelli diikat kontrak tambahan selama empat tahun dan akan berada di Emirates Stadium hingga 2027.

Pemain berusia 21 tahun ini telah menjalani musim keempatnya bersama tim asal London Utara.

Bergabung dari klub Brasil, Ituano, pada 2019, Martinelli telah memainkan 111 pertandingan di lintas kompetisi.

Pada musim 2022-2023, Martinelli berperan vital dalam keberhasilan Arsenal memimpin di klasemen sementara Liga Inggris.

Pemain internasional Brasil ini telah bermain dalam 19 laga dengan torehan tujuh gol dan dua assist.

Pelatih Mikel Arteta mengungkapkan rasa senangnya untuk bisa bekerja sama lebih lama dengan Martinelli.

Baca Juga: Sepak Bola Prancis Diguncang Isu Islamofobia, Gelandang Lyon Jadi Korban Utama

Juru taktik asal Spanyol tersebut memuji bakat yang dimiliki oleh Martinelli dan berharap dia bisa berkembang lebih baik lagi.

"Kami senang Gabi telah menandatangani kontrak jangka panjang baru," kata Arteta, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Arsenal.

"Pendukung kami melihat kualitas dan energinya setiap kali dia mengenakan seragam dan dia selalu sama setiap hari dalam latihan, dengan kerja keras dan nilai-nilai positifnya."

"Gabi masih sangat muda, jadi kami tahu masih banyak lagi yang akan datang darinya."

Penyerang Arsenal, Gabriel Martinelli, membobol gawang West Ham United dalam Liga Inggris 2022-2023.
GLYN KIRK / AFP
Penyerang Arsenal, Gabriel Martinelli, membobol gawang West Ham United dalam Liga Inggris 2022-2023.

"Sangat menyenangkan bahwa kami akan berada dalam perjalanan ini bersama."

"Kami sekarang bersemangat untuk terus mengembangkan bakatnya yang luar biasa dan berharap untuk melihatnya tampil dengan Arsenal di tahun-tahun mendatang," ujar Arteta.

Secara keseluruhan, Martinelli telah terlibat dalam kontribusi lini serang Arsenal dengan menghasilkan 25 gol dan 16 assist.

Pemain bernomor punggung 11 ini turut mempersembahkan trofi Piala FA dan Community Shield.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Arsenal.com
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136