BOLASPORT.COM - Satu nama lagi dari Persija Jakarta mulai bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia, Jumat (3/2/2023).
Dia adalah Frengky Missa.
Frengky Missa hadir di Lapangan A Senayan, Jakarta Pusat, pada pukul 17.12 WIB.
Sementara latihan skuad Garuda Nusantara dimulai sekitar pukul 16.00 WIB.
Dia datang ke Lapangan A sambil membawa koper dan satu tentengan tas.
Ia masih mengenakan pakaian bebas, dengan tampilan sweater berwarna krem serta celana pendek.
Hadir di Lapangan A, Frengky Missa terlihat tidak langsung mengikuti latihan dengan timnas U-20 Indonesia.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai 2 Tendangan Penalti, Persija Sukses Taklukkan RANS Nusantara FC
Dia hanya menonton latihan tim di Tribune Lapangan A.
Sebelumnya, ada tiga pemain dari Persija Jakarta yang sudah bergabung TC timnas U-20 Indonesia.
Ketiganya adalah Barnabas Sobor, Achmad Maulana Syarif, dan Resa Aditya Nugraha.
Masih terdapat lima pemain Persija Jakarta yang belum dilepas ke TC timnas U-20 Indonesia.
Mereka adalah Alfriyanto Nico Saputro, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Ginanjar Wahyu Ramadhani, Muhammad Ferarri.
Total dari Persija Jakarta ada sembilan nama yang dipanggil.
Adapun agenda TC yang digelar timnas U-20 Indonesia pada 1-28 Februari di Jakarta ini guna menatap Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan.
Pada Piala Asia U-20 2023, timnas U-20 Indonesia menempati Grup A bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.
Timnas U-20 Indonesia membuka laga Grup A Piala Asia U-20 2023 dengan berjumpa Irak (1/3/2023).
Dilanjutkan menghadapi Suriah (4/3/2023) dan Uzbekistan (7/3/2023).
Piala Asia U-20 2023 menjadi ajang pemanasan bagi timnas U-20 Indonesia sebelum mentas pada Piala Dunia U-20 2023.
Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Indonesia ini dijadwalkan mulai bergulir pada 20 Mei-11 Juni 2023.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar