Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Lagi Kuat, Benzema Merengek Minta Striker Baru ke Real Madrid

By Sri Mulyati - Sabtu, 4 Februari 2023 | 23:00 WIB
Karim Benzema merengek ke Real Madrid untuk mendatangkan striker baru karena tidak lagi kuat bertugas sendirian.
TWITTER.COM/FUTTMAIS
Karim Benzema merengek ke Real Madrid untuk mendatangkan striker baru karena tidak lagi kuat bertugas sendirian.

BOLASPORT.COM - Striker Real Madrid, Karim Benzema, merengek meminta pelapis baru ke klub karena tidak kuat menanggung beban sendiri.

Karim Benzema mengirim tanda-tanda ke Real Madrid mengenai kemampuannya memikul tanggung jawab.

Saat ini, Karim Benzema berstatus sebagai satu-satunya striker murni di klub yang ia bela.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, tetap mengandalkan Benzema meski ia sudah berusia 35 tahun.

Striker asal Prancis tersebut merupakan pemain kunci dalam keberhasilan klubnya memenangi trofi Liga Champions dan Liga Spanyol pada musim 2021-2022.

Musim ini, penampilan Benzema sedikit menurun karena sempat mengalami cedera.

Namun, Ancelotti tetap memasangnya sebagai pilihan utama saat berada dalam kondisi bugar.

Status sang striker yang juga menjabat sebagai kapten membuatnya semakin susah tergeser.

Baca Juga: Enzo Fernandez Kemahalan 1,1 Triliun, Benarkah Chelsea Salah Comot Gelandang?

Akan tetapi, Benzema juga merasa jika kondisi klub yang hanya memiliki satu striker murni tidaklah ideal.

Pemain bernomor punggung 9 tersebut langsung menyampaikan permintaan khusus ke klubnya.

Dilansir BolaSport.com dari Fichajes, Karim Benzema sudah meminta Real Madrid untuk mendatangkan striker baru pada bursa transfer musim panas 2023.

Real Madrid sebenarnya sudah merekrut striker 16 tahun Palmeiras, Endrick.

Akan tetapi, Endrick baru akan resmi berseragam Los Blancos pada 21 Juli 2024.

Praktis, Benzema tidak memiliki pelapis yang sepadan untuk meringankan tugasnya sebagai tumpuan utama dalam mencetak gol.

Presiden klub, Florentino Perez, harus kembali mencari talenta baru sesuai permintaan striker andalannya.

Momen Karim Benzema saat dilanggar oleh David Garcia dalam laga Real Madrid kontra Osasuna di Liga Spanyol 2022-2023, Senin (3/10/2022) dini hari WIB.
JAVIER SORIANO / AFP
Momen Karim Benzema saat dilanggar oleh David Garcia dalam laga Real Madrid kontra Osasuna di Liga Spanyol 2022-2023, Senin (3/10/2022) dini hari WIB.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Debut Sean Dyche Cemerlang, Arsenal Ditaklukkan Everton

Los Blancos perlu mempertahankan dominasi mereka di berbagai kompetisi seperti musim lalu.

Perjalanan mereka musim ini tergolong kurang mulus setelah gagal memenangi Piala Super Spanyol dan tertinggal di klasemen sementara Liga Spanyol.

Demi meraih banyak gelar, Ancelotti dianggap harus terus memperbaiki skuad.

Skuad yang ada saat ini memang sudah memuaskan sang pelatih, tetapi evaluasi bertahap tetap harus dilakukan.

Real Madrid tidak ingin jika regenerasi tim mereka berjalan lambat hingga kehilangan dominasi.

Hal tersebut bisa dimulai dengan mendatangkan striker baru untuk melapisi peran Karim Benzema.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Fichajes.net
REKOMENDASI HARI INI

Valentino Rossi Selalu Dianggap Salah soal Jorge Lorenzo Juarai MotoGP 2015 meski Unggul dalam Jumlah Kemenangan Balapan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X