Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borong 4 Gol di Kota Mekkah, Ronaldo Bikin Tim Umur 107 Tahun Pasrah

By Ade Jayadireja - Jumat, 10 Februari 2023 | 02:27 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan golnya ke gawang Al Wehda dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023.
TWITTER.COM/AL NASSR
Cristiano Ronaldo merayakan golnya ke gawang Al Wehda dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo on-fire saat Al Nassr menggilas tim berusia 107 tahun, Al Wehda, pada pekan ke-16 Liga Arab Saudi 2022-2023.

Sentuhan magis Cristiano Ronaldo sudah mulai kembali.

Melawat ke King Abdulaziz Stadium di kota Mekkah, Kamis (9/2/2023) atau Jumat dini hari WIB, dia memborong empat gol untuk membantu Al Nassr mengalahkan Al Wehda 4-0.

Pertandingan berjalan 21 menit ketika Ronaldo membuka keunggulan Al Nassr.

Diawali umpan terobosan Abdulrahman Ghareeb ke kotak penalti, Ronaldo meneruskannya dengan tembakan kaki kiri mendatar menuju tiang jauh.

Torehan tersebut spesial bagi sang superstar karena menandai golnya yang ke-500 di liga.

Masuk menit ke-40, Ronaldo kembali menggetarkan jala gawang Al Wehda.

Prosesnya hampir sama seperti yang pertama. Ronaldo menerima umpan terobosan di dalam area penalti, lalu melepaskan tendangan menyusur tanah ke tiang jauh.

Pria kelahiran Madeira itu melengkapi hattrick-nya pada menit ke-53 via eksekusi penalti.

Al Nassr dihadiahi tendangan dari titik 12 pas usai gelandang Al Wehda, Waleed Bakshwn, melakukan handball.

Maju sebagai algojo, Ronaldo tanpa kesulitan menempatkan bola di sudut kiri bawah gawang.

Belum puas bikin hattrick, Ronaldo membuat gol keempat alias quattrick yang dibukukan pada menit ke-61.

Tendangan CR7 sempat tertepis kiper, tetapi dia bisa menyambar bola rebound.

 Baca Juga: Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli Tak Sabar Jajal Motor untuk MotoGP 2023

Ronaldo nyaris menyempurnakan kontribusinya dengan sebuah assist pada menit ke-89.

Pemilik lima Ballon d'Or itu mendapat ruang untuk mengirimkan umpan ke mulut gawang dari sisi kiri kotak penalti.

Namun, sodoran bola Ronaldo gagal didorong oleh Abdulrahman Ghareeb sehingga gol tidak tercipta.

Tak ada gol lagi hingga wasit meniupkan peluit tanda akhir pertandingan.

Berkat quattrick Ronaldo, Al Nassr balik ke pucuk klasemen usai mengemas 37 poin dari 16 pertandingan.

Mereka memiliki poin serupa dengan pesaing terdekat, Al Shabab, yang telah memainkan 17 laga.

Al Nassr berhak menduduki puncak tabel lantaran unggul selisih gol.

Di sini lain, ini menjadi gol kelima Ronaldo dari empat penampilan bareng Al Nassr.

Enam hari sebelum datang ke rumah Al Wehda, Ronaldo mengukir gol debut dalam partai kontra Al Fateh melalui penalti.

Al Wehda 0-4 Al Nassr (Cristiano Ronaldo 21', 40', 53'-pen, 61')

Al Wehda: 13-Abdulquddus Atiah, 6-Oscar Duarte, 23-Amiri Kurdi, 27-Islam Hawsawi, 2-Ali Makki, 76-Faycal Fajr, 4-Waleed Bakshwn, 87-Anselmo, 90-Hazzaa Ahmed Al Ghamdi, 10-Rodrigues, 80-Yahya Naji

Pelatih: Jose Sierra

Al Nassr: 44-Nawaf Al Aqidi, 3-Abdullah Madu, 2-Sultan Al Ghannam, 13-Ghislain Konan, 5-Abdulelah Al Amri, 18-Luis Gustavo, 14-Sami Al Naji, 17-Abdullah Al Khaibari, 7-Cristiano Ronaldo, 77-Jaloliddin Masharipov, 29-Abdulrahman Ghareeb

Pelatih: Rudi Garcia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Masih Diakui Legenda MotoGP Walau Sudah Bikin Honda Yatim Piatu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X