Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fajar/Rian Ganda Putra Pertama, Leo/Daniel Akan Jadi Ganda Kedua?

By Delia Mustikasari - Sabtu, 11 Februari 2023 | 00:06 WIB
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (kiri) dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (kanan) saat berpose di podium Singapore Open, Minggu (17/7/2022)
PBSI
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (kiri) dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (kanan) saat berpose di podium Singapore Open, Minggu (17/7/2022)

BOLASPORT.COM - Sektor ganda putra Indonesia sudah memiliki ganda putra nomor satu dunia baru setelah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo turun peringkat.

Penyebabnya, Marcus menjalani pemulihan cedera kaki yang membuatnya harus rehat selama enam bulan.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi ganda putra nomor satu dunia sejak 27 Desember 2022.

Mereka meraihnya setelah meraih hasil positif sepanjang 2022 dengan menembus delapan final dari 14 turnamen yang mereka ikuti.

Baca Juga: Adik Juara Kelas Berat WBC Angkat Bicara Tak Hadiri Konferensi Pers Jelang Bentrok Lawan Jake Paul

Dari delapan final tersebut, pasangan berjulukan Fajri itu memenangi empat diantaranya yakni Swiss Open, Indonesia Masters, Malaysia Masters, dan Denmark Open 2022.

Sementara itu, pada Korea Open, Malaysia Open, dan Singapore Open, Fajar/Rian menjadi runner-up.

Untuk menjaga konsistensi, asisten pelatih ganda putra Indonesia, Aryono Miranat, mengatakan bahwa Fajar/Rian harus latihan keras lagi.

"Peringkat pertama bukan berarti tidak bisa turun peringkatnya, tergantung performa mereka di pertandingan. Saat ini, poin mereka hampir 90 ribu, di bawah mereka poinnya 83 atau 84 ribu. Kalau mereka tidak bisa menjaga performa otomatis mereka kalah," kata Aryono di pelatnas Cipayung, Jakarta.

Setelah membuka kalender kompetisi 2023 dengan menjuarai Malaysia Open yang memiliki level Super 1000, Fajar/Rian tehenti pada semifinal India Open 2023 dan perempat final Indonesia Masters.

"Itu bukan karena faktor kelelahan, tetapi permainan mereka. Di India, pasangan Malaysia (Aaron Chia/Soh Wooi Yik) sedang bagus. Fajar/Rian juga bagus, tetapi kalah di permainan, kalah tipis," aku Aryono.

"Di Indonesia juga begitu, tetapi wakil China (Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi) bisa memanfaatkan peluang. Kalau Fajar/Rian bisa memanfaatkan peluang, sebenarnya bisa menang juga di poin 2 akhir."

Namun, Aryono membantah bahwa Fajar/Rian tertekan setelah menduduki peringkat satu dunia.

"Tidak ada, mereka malah bagus mainnya," ujar Aryono.

Selain Fajar/Rian, performa Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga menjadi sorotan setelah mereka meraih dua titel beruntun masing-masing pada Indonesia Masters dan Thailand Masters 2023.

Hasil ini juga mengantar pasangan berjulukan The Babies itu ke peringkat 10 besar dunia.

"Proyeksi Leo/Daniel setelah dua kali menjadi juara tergantung situasi karena ganda putra persaingaannya ketat. Jadi, mereka tidak boleh cepat berpuas diri, harus tetep latihan keras, harus meningkatkan lagi performa mereka," tutur Aryono.

"Sudah juara dua kali beruntun, jadi harus latihan lebih keras lagi. Ini menjadi tantangan buat mereka. Tidak boleh berpuas diri intinya, yang lain lawan-lawan juga bagus-bagus performanya."

Menurut pria yang dijuluki Coach Naga Air itu, yang paling berkembang dari permainan Leo/Daniel adalah permainannya lebih tenang dan tidak mudah mati sendiri.

"Daniel juga ditakuti dari smesnya. Tetapi, tidak ada latihan khusus yang membuat permainan mereka lebih tenang," ucap Aryono.

"Itu dari mereka sendiri karena dari sering mengikuti pertandingan kami berdiskusi agar mereka bermain lebih tenang berdasarkan pengalaman mereka sendiri."

Aryono berharap dengan performa yang bagus bisa membuat Leo/Daniel menjadi ganda kedua Indonesia.

"Bukan Leo/Daniel saja, mungkin yang lain juga karena mereka saling bersaing. Mudah-mudahan ke depannya ada beberapa ganda putra yang naik lagi peringkatnya."

Fajar/Rian terdekat dipersiapkan untuk Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 (14-19 Februari), sedangkan Leo/Daniel akan mengikuti rangkaian turnamen Eropa (Spain Masters, Orleans Masters).

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Sadar Kekuatan Sudah Diketahui Lawan, Apriyani Ingin Bermain Lebih Variatif

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Calon Lawan Timnas Indonesia Gilas Klub K-League 1 di Laga Uji Coba

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X