Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes Pramusim MotoGP Sepang - Tampil Lebih Baik, Alex Marquez Berharap Masih Dibukakan Pintu Oleh Sang Kakak

By Wawan Saputra - Senin, 13 Februari 2023 | 09:20 WIB
Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, pada hari pertama Tes Pramusim MotoGP Sepang 2023
MOTOGP.COM
Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, pada hari pertama Tes Pramusim MotoGP Sepang 2023

BOLASPORT.COM - Pembalap anyar tim Gresini Racing, Alex Marquez, mampu tampil lebih baik dari sang kakak Marc Marquez (Repsol Honda) pada tes pramusim MotoGP 2023 di Sirkuit Sepang.

Alex mampu membuktikan betapa bagusnya Ducati di tes pramusim jika dibandingkan dengan tim lamanya.

Pembalap berusia 26 tahun itu memang baru pindah dari tim LCR Honda ke tim Gresini Racing.

Meski masih dalam tahap adaptasi, dia mampu mengalahkan sang kakak Marc Marquez yang menjadi pembalap andalan di Honda.

Alex berhasil menduduki peringkat kesembilan di hari terakhir, Minggu (12/2/2023) sesi tes pramusim MotoGP Sepang.

Sementara itu, Marc Marquez yang menggunakan motor terbaru dari Honda hanya mampu berada di tepat di belakangnya.

Menunggangi Desmosedici GP22, Alex terpaut 0,496 detik dari Luca Marini (Mooney VR46) yang mencatatkan waktu tercepat.

Sedangkan Marc sendiri berada di peringkat kesepuluh setelah terpaut 0,777 detik dari Marini.

Baca Juga: Dominasi Tes Sepang, Aleix Espargaro Cemas MotoGP 2023 Dikuasai Ducati

Hal ini tentunya menjadi pertanda bagus bagi Alex, pasalnya setelah berpindah ke Gresini dia langsung menunjukkan progres yang cukup baik.

Dia pun berharap keberhasilannya ini tak membuat sang kakak marah dan tak tetap membukakan pintu untuknya.

"Saya punya kunci sendiri untuk rumah kita bersama," ucap Alex sambil tersenyum dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Saya hanya berharap dia tidak mengganti kuncinya."

Juara Dunia Moto2 tahun 2019 itu, membeberkan kunci kesuksesannya tampil lebih baik dari sang kakak.

Salah satunya adalah kekompakan dari tim Gresini yang sangat baik, dan punya tujuan yang jelas dalam setiap pekerjaan.

"Pengejaran waktu kami bagus, tetapi kemajuan berkelanjutan selama tiga hari bahkan lebih baik," ucap Alex.

Setelah tampil cukup baik selama sesi tes pramusim di Sirkuit Sepang, Alex dan timnya mengaku akan langsung persiapan untuk tes berikutnya.

Salah satu fokus perbaikan pada tes pramusim di Portugal awal bulan Maret nanti adalah bagian pengereman.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Sepang - Marc Marquez Masih Percaya Honda

"Kami tahu apa yang harus kami kerjakan mengingat tes berikutnya di Portimao dan ini adalah titik pengeremannya," ucap Alex.

"Masih terlalu sering terjadi pada saya bahwa roda belakang kehilangan kontak dengan tanah saat pengereman, dan itu adalah racun untuk deselerasi yang optimal."

"Tentu saja, beban pengereman ada pada roda depan, tetapi memiliki kontak tanah yang baik dengan roda belakang mengurangi tekanan pada ban depan dan memungkinkan Anda untuk mengerem nanti."

"Ini adalah kombinasi yang masih perlu saya kerjakan, begitu juga dengan posisi berkendara saya. Di sini kami masih memiliki banyak beban di roda depan.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim MotoGP Sepang - Marini Pimpin Dominasi Ducati, Ke Mana Quartararo?

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com
REKOMENDASI HARI INI

Link Live Streaming Sporting Vs Man City - Uji Kelayakan Ruben Amorim sebagai Pelatih Anyar Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X