Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Strategi Indonesia Hadapi Hari Pertama

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 13 Februari 2023 | 18:00 WIB
Skuad ganda putra tim bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023
Dok PP PBSI
Skuad ganda putra tim bulu tangkis Indonesia untuk menghadapi Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023

BOLASPORT.COM - Tim bulu tangkis Indonesia bersiap menghadapi Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 yang akan mulai bergulir pada Selasa (14/2/2023).

Indonesia akan bekerja keras pada hari pertama dengan melakoni dua pertandingan melawan Lebanon pada sesi pagi hari dan Suriah pada sore hari.

Untuk menjaga kondisi kebugaran para pemain, Indonesia akan merotasi pemain agar semua penggawa bisa mendapatkan kesempatan bermain.

Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky, membeberkan Indonesia akan menurunkan dua tim dengan pemain yang berbeda untuk menjalani dua pertandingan tersebut.

"Untuk menghadapi dua laga di hari pertama pertandingan, kami akan menyusun dua tim," kata Rionny Mainaky dalam keterangan resmi yang diterima BolaSport.com dari PBSI.

"Ini untuk menghadapi Lebanon di pagi dan Suriah di petang hari. Kami akan merotasi pemain yang ditampilkan," ujar Rionny.

Rionny menjelaskan, langkah ini harus diambil demi strategi dan adaptasi para pemain dengan arena pertandingan kompetisi ini yang digelar di Dubai Exhibition Centre.

"Dengan menurunkan dua tim, pemain bisa beradaptasi dengan arena pertandingan dan juga untuk strategi," ujarnya.

"Biar semua pemain bisa main dan mendapatkan atmosfer pertandingan," kata Rionny.

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - BAM Belum Putuskan Pelatih yang Dampingi Lee Zii Jia

Rionny berharap semua pemain mampu mempersiapkan diri dengan maksimal. Walaupun lawan yang dihadapi pada hari pertama di atas kertas masih jauh dari kekuatan skuad merah putih.

Akan tetapi, Rionny mewanti-wanti para pemain untuk jangan sampai meremehkan lawan.

"Persiapan harus bagus. Menjaga makan yang baik, istirahat yang cukup. Dan bersiap untuk bermain bagus. Berusaha mati-matian dan jangan lupa berdoa. Selain itu, harus jaga kondisi," tutur Rionny.

Perihal rotasi pemain, hal serupa juga dikatakan kapten tim Indonesia yakni Fajar Alfian.

Fajar mengatakan hal ini agar semua pemain bisa tampil dan merasakan dengan atmosfer pertandingan di hari perdana.

"Tanpa meremehkan, mumpung bertemu lawan yang di atas kertas bisa diatasi, semua pemain memang sebaiknya dimainkan dulu," kata Fajar.

"Ini agar pemain dapat atmosfer dan adaptasi dengan lapangan. Saya sendiri kalau ditunjuk, tentu harus siap," ujar Fajar.

Para pebulu tangkis Indonesia lainnya sudah menyatakan kesiapan mereka untuk tampil.

Salah satunya pemain tunggal putri, Putri Kusuma Wardani yang menyebut sangat siap bila dimainkan untuk tampil di hari pertama kejuaraan.

Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Indonesia Jalani 2 Laga pada Hari Pertama, Disiarkan di TVRI

"Kalau dipercaya dimainkan, saya tentu siap. Tidak hanya siap tanding, tetapi sekalian juga siap sumbang poin," kata Putri,

Kesiapan juga diucapkan dua pemain tunggal putra yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo pun mengaku siap dimainkan.

"Kalau ditunjuk main, saya siap saja. Persiapannya juga bagus," ujar Chico.

Pemain ganda putri, Lanny Tria Mayasari pun menyebut akan tampil maksimal bila diberi kesempatan turun bertanding bersama Ribka Sugiarto.

"Saya juga siap tempur. Saya akan berjuang maksimal bila diberi kepercayaan tampil," ucap Lanny.

Pelatih ganda campuran Amon Sunaryo, juga memastikan dua pasangan yang dibawa ke Dubai, juga akan bergantian tampil.

Mereka adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari maupun Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan diturunkan di hari pertama.

"Dua pasangan ini akan turun semua. Mungkin Rinov/Pitha yang turun pagi dan gantian Rehan/Lisa yang main sore," tuturnya.

Jadwal Tim Indonesia pada Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023

Selasa (14/2/2023)

12.00 WIB - Indonesia vs Lebanon (Lapangan 2)

20.00 WIB - Indonesia vs Suriah (Lapangan 4)

Rabu (15/2/2023)

12.00 WIB - Indonesia vs Bahrain (Lapangan 1)

Kamis (16/2/2023)

16.00 WIB - Indonesia vs Thailand (Lapangan 2)

Baca Juga: Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Tim Indonesia Jalani Latihan Perdana di Dubai

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136