BOLASPORT.COM - Benfica sukses meraih kemenangan di kandang Club Brugge di Liga Champions 2022-2023.
Partai leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 mempertemukan duel dua tim kuda hitam, yakni Club Brugge dan Benfica.
Laga ini dihelat di markas Brugge, Jan Breydel, Rabu (15/2/2023) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Hasilnya, Benfica memetik kemenangan 2-0 kontra Club Brugge lewat gol penalti Joao Mario (menit ke-51) dan lesakan David Neres (88').
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA, pertandingan berjalan ketat di antara kedua tim.
Club Brugge sebagai tuan rumah mencatatkan 45 persen penguasaan bola, berbanding dengan Benfica 55 persen.
Namun, dari segi peluang The Eagles lebih dominan menciptakan 14 kesempatan dengan 4 tepat sasaran.
Adapun Club Brugge hanya mampu membuat 4 peluang dan 1 yang mengarah ke gawang.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Tumbangkan Arsenal, Manchester City Sukses Kudeta Puncak Klasemen
Babak pertama bergulir, Brugge langsung menggebrak dengan menciptakan peluang pada menit ke-5.
Sepakan Tajon Buchanan mengarah ke sisi kiri gawang Benfica, beruntung kiper Odysseas Vlachodimos mampu menangkap bola tersebut.
Benfica baru mendapat peluang matang pada menit ke-30 melalui Rafa Silva.
Sayangnya, peluang Silva masih membentur tiang gawang Brugge dan gagal berbuah gol.
Babak pertama pun ditutup dengan skor tanpa gol bagi Club Brugge dan Benfica.
⏸ Intervalo em Bruges.#BRUSLB #UCL pic.twitter.com/l37ymBGaXf
— SL Benfica (@SLBenfica) February 15, 2023
Memasuki babak kedua, Benfica tak mengendurkan serangan ke pertahanan tuan rumah.
Menit ke-49, Benfica mendapatkan hadiah penalti usai Goncalo Ramos dilanggar oleh Jack Hendry.
Joao Mario yang bertugas sebagai algojo berhasil membawa Benfica memimpin 1-0.
Sepakan kaki kanannya sukses meluncur kencang ke sisi kanan gawang Brugge yang dijaga Simon Mignolet.
Meski Mignolet menebak ke arah yang benar, kerasnya tendangan Mario tak mampu digagalkan olehnya.
Club Brugge terus tertekan oleh Benfica sehingga kesulitan untuk bisa mencetak gol penyeimbang.
Alih-alih menyamakan skor, sang tuan rumah justru kebobolan jelang laga bubaran.
David Neres mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-88 usai mencetak gol ciamik.
Pemain asal Brasil ini sukses terlepas memanfaatkan kesalahan bek Brugge dan kemudian melepaskan tembakan dari depan gawang.
Sepakan kaki kanannya pun meluncur ke sudut kanan gawang Club Brugge dan gagal diantisipasi oleh Mignolet.
Gol tersebut sekaligus menyegel kemenangan Benfica di markas Club Brugge.
Hasil 2-0 menjadi modal berharga bagi skuad asuhan Roger Schmidt kala menjalani leg kedua di kandang sendiri nantinya.
⏹ Vitória na 1.ª mão!#BRUSLB #UCL | #EuAmoOBenfica pic.twitter.com/uaw0wLMPIt
— SL Benfica (@SLBenfica) February 15, 2023
Club Brugge 0-2 Benfica (Joao Mario 51'-pen, David Neres 88')
Susunan pemain
Club Brugge (4-2-3-1): 22-Simon Mignolet; 77-Clinton Mata, 5-Jack Hendry, 44-Brandon Mechele, 14-Bjorn Meijer; 6-Denis Odoi (27-Casper Nielsen 65'), 15-Raphale Onyedika; 19-Kamal Sowah (9-Ferran Jutgla 79'), 20-Hans Vanaken, 17-Tajon Buchanan; 10-Noa Lang
Pelatih: Scott Parker
Benfica (4-2-3-1): 99-Odysseas Vlachodimos; 6-Alexander Bah, 66-Antonio Silva, 30-Nicolas Otamendi, 3-Alejandro Grimaldo; 61-Florentino Luis, 22-Chiquinho; 20-Joao Mario (87-Joao Neves 90+4'), 27-Rafa Silva (7-David Neres 65'), 8-Fredik Aursnes; 88-Goncalo Ramos (15-Goncalo Guedes 66')
Pelatih: Roger Schmidt
Wasit: Davide Massa (Italia)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar