Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PTO Asian Open Hadir di Singapura, Dorong Triathlon ke Level Dunia

By Putri Annisa Maharani - Sabtu, 18 Februari 2023 | 05:20 WIB
Jumpa Pers PTO Asian Open yang digelar di Hotel Fairmont, kawasan Jakarta, Kamis, (16/02/2023)
Professional Triathletes Organization (PTO)
Jumpa Pers PTO Asian Open yang digelar di Hotel Fairmont, kawasan Jakarta, Kamis, (16/02/2023)

BOLASPORT.COM - Professional Triathletes Organization (PTO) mengumumkan peluncuran salah satu sirkuit triathlon paling ikonis di dunia.

PTO sendiri merupakan komunitas olahraga baru yang diciptakan bersama dengan para atlet profesional.

PTO berusaha untuk meningkatkan dan mengembangkan olahraga triathlon dan membawanya ke tingkat dunia.

Sirkuit triathlon baru ini merupakan bagian dari PTO Asian Open pertama yang akan diadakan di Singapura pada 19-20 Agustus mendatang.

Seperti yang diungkapkan oleh Ashleigh Gentle, World’s Top Ranked PTO, yang hadir secara virtual dalam jumpa pers pada Kamis (16/2/2023), PTO Asian Open disebut dapat membawa olahraga triathlon ke tingkat lebih tinggi bagi para atlet triathlon profesional dan pemula berpengalaman di Indonesia serta Asia. 

“Saya pernah berkompetisi di Singapura beberapa kali dulu ketika masih sangat muda, di Piala Asia kemudian di awal tahun 2019," kata Ashleigh Gentle.

Baca Juga: Honda Masih Memble, Alex Rins Minta Penunggang RC213V untuk Kompak

"Saya sangat menyatu dengan tempat itu, tetapi jelas, bersama dengan PTO Asian Open, pengalaman kompetisi bagi para profesional akan berbeda dan naik ke level lebih tinggi."

"Juga bagi para pemula berpengalaman yang memiliki kesempatan untuk berlomba di sirkuit 100 km yang sama di spot ikonis kota tersebut,” tambah Ashleigh.

Detail sirkuit sepanjang 100 km (renang 2km, bersepeda 80km, dan lari 18km) bagi para profesional dan pemula berpengalaman di PTO Asian Open akan segera diumumkan.

Para peserta yang akan berlomba di sekitar Marina Bay Financial District dapat menikmati keindahan yang ikonis mulai dari Jembatan Helix, Merlion, hingga Singapore Flyer.

Atlet triathlon profesional Indonesia, Andy Wibowo, yang pernah berlomba di sejumlah kompetisi jarak jauh dan sedang bersiap untuk kompetisi selanjutnya di Nice, juga sangat gembira menantikan hal ini.

"Saya telah melakukan beberapa kali kompetisi triathlon yang luar biasa, termasuk IM World Kona, Challenge Roth, dan IM 70.3 Zell am see." ujar Andy Wibowo. 

"Namun, bisa mengikuti atlet profesional kelas dunia seperti Ashleigh dalam 100km Odyssey mengelilingi Singapura dan Marina Bay akan benar-benar luar biasa,” tambah Andy.

CEO PTO, Sam Renouf, juga berbicara mengenai PTO Tour dan peluang unik yang akan diberikannya kepada atlet triathlon pemula berpengalaman di wilayah tersebut.

“Kami sangat senang dapat berada di Jakarta untuk berbicara mengenai PTO dan PTO Asian Open yang akan diselenggarakan pada bulan Agustus." ucap Sam.

"Beberapa acara olahraga besar di seluruh dunia menawarkan kesempatan bagi para pemula berpengalaman untuk berlomba dengan atlet terbaik di dunia,"

"Kita semua dapat menyaksikan para pembalap Formula 1 berlomba di sirkuit Singapura, namun kita tidak bisa merasakan bagaimana mengemudikan mobil F1 dan berlomba di lintasan. Kita dapat melihatnya di acara PTO nanti.” tambah Sam.

Informasi lebih lanjut tentang mengenai PTO Asian Open 100km untuk profesional dan pemula berpengalaman dapat ditemukan di situs PTO.

Pendaftaran umum akan dibuka mulai minggu depan.

Baca Juga: Terbaru di OnePrix 2023, Hadirkan Ekspansi ke Luar Pula Jawa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : PTO Asian Open
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Shin Tae-yong Sukses Panggil Pulang 7 Pemain Abroad, Timnas Indonesia Mode Serius

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X