BOLASPORT.COM - Ayah Alexis Mac Allister, Carlos Mac Allister, mengisyaratkan anaknya bakal meninggalkan Brighton & Hove Albion pada akhir musim 2022-2023. Hal itu membuat Arsenal dan Chelsea bakal saling sikut untuk berebut tanda tangannya.
Nama Alexis Mac Allister tengah mengangkasa seiring performa luar biasanya saat membantu timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.
Dipercaya pelatih Lionel Scaloni sebagai jenderal lapangan tengah Argentina, Mac Allister mampu menjalankan peran tersebut dengan bagus.
Alhasil, gelandang berusia 24 tahun itu kerap dipercaya menjadi pemain reguler selama Piala Dunia di Qatar.
Alexis Mac Allister tercatat selalu tampil sebagai starter dalam enam pertandingan.
Dia hanya sekali berada di bangku cadangan saat Tim Tango kalah 1-2 dari timnas Arab Saudi dalam laga pertama fase grup.
Dari enam penampilan di Piala Dunia 2022, Mac Allister sukses menciptakan 1 gol dan 1 assist.
Baca Juga: Agar Marcus Rashford Terus Cetak Gol, Bruno Fernandes Siap Terus Melayani di Manchester United
Sebelum tampil impresif bersama Lionel Messi cs di ajang akbar empat tahunan tersebut, Mac Allister lebih dulu tampil bagus dengan Brighton pada musim 2022-2023.
Berkat performa tersebut, Mac Allister pun sempat diperebutkan oleh Arsenal dan Chelsea pada bursa transfer musim dingin Januari 2023.
Namun, gelandang berpostur 174 cm tersebut memilih untuk tetap bertahan di Brighton.
Ayah Alexis Mac Allister, Carlos Mac Allister, menjelaskan alasan putranya memilih bertahan.
Berdasarkan penjelasan Carlos, Mac Allister memilih tetap berkostum Brighton karena ingin membantu klub berjuluk The Seagulls itu bersaing di Liga Inggris musim ini.
Namun, Carlos tak menutup peluang Mac Allister bakal hengkang pada bursa transfer musim panas 2023.
"Untuk saat ini, dia berada di Brighton," ucap Carlos seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.
Baca Juga: Liverpool Vs Real Madrid - Ambisi Menang, Tuan Rumah Dibantu Mantan Orang Dalam
"Menurut saya hal yang sangat bagus bahwa dia telah kembali dari Piala Dunia dan tidak putus asa untuk pergi."
"Dia menikmati kesuksesan dengan tenang dan damai, di tim yang sangat mencintainya."
"Sambutan yang dia terima adalah yang terbaik."
"Dia sangat nyaman di Brighton."
"Kita semua tahu bahwa pada bulan Juli akan ada kemungkinan untuk pergi."
Baca Juga: Berkat Satu Hal, Xavi Anggap Barcelona dan Man City Bagai Klub Kembar
"Namun, sebelum Piala Dunia, Alexis memperbarui kontraknya sehingga klub juga memiliki peluang transfer penting."
"Dia ingin mencapai sesuatu di Brighton, itu rencananya," ujar Carlos menambahkan.
Pernyataan tersebut tentu menjadi kabar positif bagi Arsenal dan Chelsea.
Dua tim asal London itu diyakini bakal kembali bersaing untuk mendapatkan Mac Allister.
Baca Juga: Cetak Gol Krusial ke Gawang PSG, Kingsley Coman Sah Pecundangi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar