Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Buruk Hampiri Persib Bandung Jelang Lawan Arema FC, 1 Pemain Kena Sanksi

By Metta Rahma Melati - Selasa, 21 Februari 2023 | 10:15 WIB
Gelandang Persib Bandung, Ricky Kambuaya (tengah), sedang menguasai bola dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persib Bandung, Ricky Kambuaya (tengah), sedang menguasai bola dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

BOLASPORT.COM - Kabar kurang sedang menghampiri Persib Bandung menjelang melawan Arema FC, satu pemain andalan terkena sanksi.

Persib Bandung akan melawan Arema FC pada pekan ke-26 Liga 1 2022/2023, Kamis (23/2/2023).

Satu pemain andalan Persib tidak bisa tampil pada pertandingan tersebut.

Ia adalah gelandang Dedi Kusnandar.

Dedi Kusnandar mendapatkan sanksi larangan bermain akibat akumulasi kartu kuning.

Pemain yang akrab disapa Dado itu mendapatkan kartu kuning keempat saat Persib melawan RANS Nusantara di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (19/2/2023).

Pada pertandingan itu, tim besutan Luis Milla itu menang dengan skor 3-1.

Baca Juga: Komentar Thomas Doll Setelah Lihat Ferarri dan Cahya Supriadi Langsung Diandalkan Timnas U-20 Indonesia

Tiga kartu kuning Dado lainnya diterima saat melawan Arema FC pada putaran pertama, Persija Jakarta, dan Dewa United.

Dado menjadi satu-satunya pemain Persib yang selalu tampil dalam 24 pertandingan di Liga 1.

Catatan itu pun harus terhenti melawan Arema FC nanti.

Dari 24 pertandingan itu, pemain berposisi gelandang itu mencatatkan 15 kali menjadi starter.

Sembilan pertandingan lainnya menjadi pemain pengganti.

Sejauh ini ia mencatatkan 1514 menit bermain dan menyumbang satu assist di kompetisi musim ini.

Penampilan Dado pun mendapat pujian dari Luis Milla.

"Setiap pelatih punya rencana dan gaya bermain dan sistem yang dimainkan," kata Luis Milla, dilansir BolaSport.com dari laman Persib.

"Kami perlu satu pemain dengan tipe pemain seperti dia (Dedi).

"Dia bermain dengan sederhana dan bermain dengan pintar.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-20 Indonesia Vs Guatemala

"Bagi saya ini sempurna," ujar pelatih asal Spayol itu terkait statistik Dado yang selalu tampil dalam setiap pertandingan Persib.

Persib Bandung saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 49 poin dari 24 pertandingan.

Victor Igbonefo dkk terpaut empat poin dari pemimpin klasemen PSM Makassar.

PSM Makassar mengumpulkan 53 poin dari 25 pertandingan.

Persib diuntungkan lantaran memiliki satu pertandingan lebih banyak.

Sementara sang lawan yang akan dihadapi, Arema FC berada di posisi sepuluh dengan 32 poin dari 23 pertandingan.

Arema FC dalam tren negatif dalam dua laga terakhir mereka.

Tim bejulukan Singo Edan itu kalah 0-2 dari Persija dan 0-1 dari Barito Putera.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Seri Ke-3 Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Perdana Hadir di Jawa Tengah dan Digelar di Salatiga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X