BOLASPORT.COM - Winger anyar Liverpool, Cody Gakpo, ingin timnya mencetak banyak gol ke gawang Real Madrid.
Liverpool menghadapi Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Pada leg pertama, The Reds akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah.
Laga tersebut akan dihelat di Stadion Anfield, Selasa (21/2/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 dini hari WIB.
Tiga pekan berselang, giliran Los Blancos yang menjamu Liverpool di Santiago Bernabeu.
Menjelang pertemuan pertama, Cody Gakpo menegaskan bahwa Liverpool akan berusaha mencetak banyak gol ke gawang Real Madrid.
Menurutnya, kemenangan, terlebih dengan banyak gol, akan menjadi modal penting bagi Liverpool untuk menyongsong leg kedua.
"Sangat penting (pertandingan leg pertama)," ucap Gakpo seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA.
"Seperti yang dikatakan di Belanda, pukulan pertama adalah setengah dari pertempuran."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar