BOLASPORT.COM - Striker Napoli, Victor Osimhen, mengaku tetap santai meski diincar oleh Manchester United dan sejumlah klub lain.
Ketajaman Victor Osimhen bersama Napoli di musim 2022-2023 memang menarik atensi pencinta sepak bola.
Sejauh musim berjalan, bomber asal Nigeria ini sudah mengemas 19 gol dan menghasilkan 4 assist dari 23 pertandingan di lintas ajang.
Osimhen menjadi bagian penting skuad I Partenopei untuk merengkuh gelar juara Liga Italia 2022-2023.
Berkat torehan 18 golnya di Liga Italia, Osimhen membantu Napoli berada di puncak klasemen.
Skuad asuhan Luciano Spalletti unggul 15 angka dari Inter Milan sebagai pesaing terdekat.
Osimhen pun tak luput dari incaran sejumlah klub dengan yang paling santer terdengar adalah Chelsea dan Manchester United.
Kedua tim Liga Inggris itu memang tengah mengincar striker tajam demi bisa memperkuat tim pada musim 2023-2024.
Menanggapi rumor hengkangnya dari Napoli, Osimhen mengaku tetap santai dan saat ini fokus bersama I Partenopei.
Baca Juga: Rafael Benitez Beri Tahu Satu-satunya Masalah Liverpool
"Ketika Anda melakukannya dengan sangat baik, klub-klub top di seluruh dunia menonton, kebanyakan di lima liga teratas," kata Osimhen, dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Dapat menarik minat klub-klub top ini menunjukkan bahwa saya melakukannya dengan baik."
"Hal itu telah memberi saya motivasi untuk melakukan lebih banyak lagi bagi diri saya dan tim."
"Tetapi, saya fokus pada Napoli sekarang dan mereka yang memiliki keputusan akhir nanti."
"Saya hanya ingin membantu tim untuk memenangi pertandingan dan trofi."
"Di akhir musim, kita akan lihat apa yang akan terjadi, tetapi itu bukan urusan saya. Klub yang memutuskan,"' tutur Osimhen mengakhiri.
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, sebelumnya telah memperingatkan Chelsea dan Manchester United.
Dia menegaskan bahwa Osimhen tak bakal dijual pada bursa transfer musim panas 2023.
Baca Juga: Bukan Lionel Messi atau Neymar, Kylian Mbappe Pusat Ketajaman PSG
Nilai pasar Osimhen saat ini berada di angka 70 juta euro atau setara dengan Rp1,1 triliun.
Harga tinggi pun sudah dipatok oleh Napoli andai ada peminat dari tim lain yang ingin menebusnya.
Tim asal Naples ini dikabarkan memasang harga 150 juta euro atau sekitar Rp2,4 triliun.
Nominal selangit tersebut dipasang oleh Napoli guna menghindari tim-tim lain menebus klausul pelepasan sang penyerang.
Kontrak Osimhen sendiri masih tersisa cukup lama, yakni hingga tahun 2025.
???? Victor Osimhen is focused on seeing Napoli to Serie A title glory, but a transfer door has been left ajar amid links to Man United and Chelsea.
????️Osimhen:"At the end of the season, we will see what is going to happen, but that is not up to me. It is for the club to decide.” pic.twitter.com/373IJx9qeo
— Ekrem KONUR (@Ekremkonur) February 21, 2023
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN |
Komentar