BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll menyoroti sikap pemain Barito Putera yang jatuh bergantian dalam pertandingan melawan Macan Kemayoran pada pekan ke-26 Liga 1 2022-2023.
Persija Jakarta meraih kemenangan 2-1 dalam laga melawan Barito Putera di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (22/2/2023).
Kemenangan sukses diamankan tim asal Ibu Kota itu lewat gol yang yang dicetak Riko Simanjuntak pada menit ke-34 dan Hansamu Yama 90+8.
Persija memang meraih kemenangan, tetapi Thomas Doll mengaku tak begitu senang dengan pertandingan yang berlangsung hari ini.
Pelatih asal Jerman itu menilai bahwa para pemain tidak tampil maksimal.
“Pertandingan yang tidak mudah karena pada babak pertama kami kalah dalam penguasaan bola dan permainan kita juga tidak kelihatan, harusnya Persija bisa main lebih baik,” ujar Thomas Doll kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (22/2/2023).
"Kalau kita tidak mencetakan gol jangan melakukan kesalahan karena misal kita ketinggalan kita harus mengeluarkan tenaga lebih banyak untuk bisa meraih kemenangan,” ucapnya.
“Hal seperti ini sebenarnya sudah terjadi saat kita melawan Bhayangkara pekan lalu di mana kita membuat kesalahan dan mereka bikin gol.”
Meski begitu, Thomas Doll juga mengaku senang dengan semangat para pemainnya yang tampil ngotot hingga menit terakhir.
Namun, terkait masalah kesalahan individu ia menilai semua pemain terbaik dunia pun bisa melakukan kesalahan.
Baca Juga: Persija Vs Barito Putera - 3 Hal yang Bikin Laskar Antasari Was-was
Mantan pelatih Borussia Dortmund itu bahkan menyinggung bagaimana kesalahan individu juga dilakukan oleh pemain Read Madrid dan Liverpool.
“Tetapi saya senang dengan pemaon karena selalu percaya hingga menit terakhir. Jadi saya senang melihatnya,” kata Thomas Doll.
“Tapi saya tahu bahwa kesalahan-kesalahan seperti itu bisa saja terjadi di mana saja, seperti contohnya kemarin malam Real Madrid melawan Liverpool bagaimana mereka juga melakukan kesalahan-kesalahan individual,” lanjutnya.
Akan tetapi, yang disoroti oleh pelatih asal Jerman itu terkait pemain-pemain lawan yang banyak membuang waktu karena berjatuhan.
Seperti diketahui, selama pertandingan antara Persija vs Barito Putera itu beberapa pemain memang sempat jatuh setelah itu ditandu keluar lapangan.
Tetapi, tak lama setelah itu pemain Barito Putera yang telah ditandu itu kembali ke lapangan dan bermain lagi.
Situasi ini membuat Thomas Doll merasa geram karena akibat menunggu membuat anak asuhnya kehilangan ritme permainan.
Baca Juga: Persija Vs Barito Putera - 3 Hal yang Bikin Laskar Antasari Was-was
Bahkan Thomas Doll mengatakan ritme permainan Persija hancur karena situasi yang terjadi di lapangan.
“Saya senang pemain bisa membalikkan keadaan. Tetapi saya yakin tidak ada yang bisa menikmati sepak bola sore hari ini karena banyaknya pemain yang berjatuhan di lapangan,” tutur Thomas.
“Karena pemain-pemain Persija kesulitan mencari ritme bermain karena dari lawan banyaknya pertolongan dari tim medis untuk memberi pertolongan bolak-baik seperti itu, jadi ritmenya hancur seperti itu,” pungkasnya.
Baca Juga: Meski Sempat Berkecimpung di Eropa, Thomas Doll Akui Sulit Tebak Strategi Tim di Liga 1
“Padahal sebenarnya saya sudah beberbicara perkara ini ke media bahwa ingin sepak bola maju, tetapi kalau seperti ini akan menjadi hal yang susah untuk sepak bola Indonesia.”
Sementara itu, hasil dari pertandingan ini membuat Persija Jakarta tetap menempati posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
Persija saat ini hanya menjaga jarak tiga poin dari PSM Makassar yang berada dipuncak klasemen dengan mengemas 53 poin.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar