Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Jebolan Liga Champions 2022-2023 Kembali Ungkap Keinginan Bela Timnas Indonesia

By Arif Setiawan - Rabu, 22 Februari 2023 | 23:45 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Kevin Diks saat berlatih bersama klub Liga Denmark, FC Copenhagen
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Kevin Diks saat berlatih bersama klub Liga Denmark, FC Copenhagen

BOLASPORT.COM - Pemain keturunan Indonesia, Kevin Diks, mengaku masih memiliki keinginan untuk membela timnas Indonesia.

Sebagai informasi, PSSI sempat berupaya untuk menaturalisasi Kevin Diks pada awal tahun 2022.

Namun, rencana tersebut akhirnya tak bisa terwujud.

PSSI memutuskan membatalkan proses naturalisasi Kevin Diks.

Kala itu, Mochamad Iriawan yang berstatus sebagai Ketua Umum PSSI, menyebut bila Kevin Diks tak mendapatkan restu dari orang tua untuk berpindah kewarganegaraan.

Baca Juga: Peringatan Keras di Laga Pembuka Pekan 3 Liga Fair Play U-14

"Dua pemain sisanya (Kevin Diks dan Mees Hilgers) kemungkinan keluarga tidak memungkinkan."

"Karena pada akhirnya keluarga yang menentukan."

"Kami tidak bisa memaksa," kata Mochamad Iriawan pada Kamis (10/2/2022).

"PSSI tidak melanjutkan proses pemain keturunan atas nama Mees Hilgers dan Kevin Diks."

"Saya menjadi saksi kalau secara pribadi kedua pemain ini sangat ingin bermain di timnas."

"Tetapi, sayangnya kedua orang tua mereka belum memberikan izin," tuturnya.

Setelah lama tak terdengar, Kevin Diks rupanya masih menyimpan asa untuk membela timnas Indonesia.

Hal tersebut terlihat dalam postingan di Instagram pribadi sang pemain.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023, Marselino Ferdinan Absen

Dalam sebuah Instastory pada Selasa (21/2/2023), Kevin Diks membuka sesi tanya jawab.

Salah satu pertanyaan yang datang yakni terkait Indonesia.

Dalam hal ini, pemain berusia 26 tahun itu memberikan jawaban dengan mengungkapkan bahwa keinginannya membela timnas Indonesia belum punah.

Namun, Kevin Diks mengaku bila saat ini belum ada lagi kontak dari PSSI.

Atas dasar itu pula, pemain berposisi sebagai bek lebih memilih untuk fokus ke klubnya sekarang.

"Belum ada kontak resmi dengan federasi indonesia saat ini."

"Saya fokus pada FCK dan tentunya keluarga kecil saya."

"Saya telah memikirkan apakah itu akan menjadi pilihan bagi saya untuk bergabung dengan timnas indonesia."

"Prosesnya lebih rumit daripada yang diperkirakan sebelumnya, saya perlu melihat lebih jauh untuk melihat apakah hal itu mungkin di masa depan."

"Saya sangat menghargai cinta dan dukungan yang kalian semua berikan kepada saya."

"Saya cinta negara Indonesia dan tentu saja akan menjadi suatu kehormatan untuk bermain bagi negara yang indah seperti ini jika pernah datang ke sana."

"Mari kita lihat apa yang akan terjadi di masa depan," tulis Kevin Diks, dilansir BolaSport.com dari Instagram sang pemain.

Baca Juga: Kesal Lihat Pemain Barito Putera Berjatuhan, Thomas Doll: Selama Karier Saya Tidak Pernah Lihat Seperti Ini

Sementara itu, Kevin Diks saat ini bermain untuk tim asal Denmark, FC Copenhagen.

Penampilan pemain berkewarganegaraan Belanda itu bisa dikatakan cukup apik musim ini.

Kevin Diks tercatat telah tampil sebanyak 15 kali di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Denmark musim 2022-2023.

FC Copenhagen sendiri sementara berada di papan atas yakni peringkat ketiga dengan raihan 30 poin dari 18 laga.

Poin tersebut hanya terpaut enam angka dari pemuncak klasemen.

Selain itu, Kevin Diks rupanya juga mendapatkan kesempatan bermain di Liga Champions 2022-2023.

Namun sayang, Kevin Diks tak pernah sekali pun meraih kemenangan.

Mantan calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Kevin Diks akan mentas di babak utama Liga Champions 2022-2023.
TWITTER.COM/KEVINDIKS
Mantan calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Kevin Diks akan mentas di babak utama Liga Champions 2022-2023.

Dari enam penampilan di babak penyisihan grup, FC Copenhagen hanya meraih tiga hasil imbang dan tiga kekalahan.

Hanya, hal ini bukan sesuatu yang patut diratapi.

Pasalnya FC Copenhagen tergabung dalam grup berat yakni melawan Manchester City, Borussia Dortmund, dan Sevilla.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

SUGBK Batal Jadi Kandang Timnas Indonesia Jika Lolos ke Semifinal dan Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136